Permaisuri Kembali ke Sekolah

Seperti Seorang Raja!



Seperti Seorang Raja!

0"Ini… ini formasi sihir apa…"     

Di atas arena pertarungan, Xiao Wu perlahan sadar dan melihat kedua tangannya. Lalu ia baru sadar, tidak peduli seberapa keras ia berusaha untuk mengeluarkan kekuatan spiritualnya, kekuatannya hanya berhenti sampai Du Jie level 1.     

Dalam benaknya Xiao Wu bertanya, 'Kekuatan kultivasiku? Menurun? Karena formasi sihir ini?'     

Saat melihat wajah Xiao Wu yang semakin lama semakin pucat, Yin Wushuang mengangkat kedua pundaknya dan dengan perlahan ia berkata, "Tidak perlu panik, setelah aku memukulmu sampai menangis dan mengeluarkan kamu dari formasi sihir ini, maka kekuatan kultivasimu akan kembali seperti semula."     

"Kamu!" Xiao Wu awalnya merasa marah tapi kemudian dia merasa tenang, ia menggoyangkan kunai di tangannya lalu dengan sorot mata sangat waspada ia berkata, "Pantas saja kamu dengan percaya diri mengatakan aku tidak perlu menekan kekuatanku, tapi kamu kira meskipun melakukan ini kamu bisa menang melawanku?"     

Walaupun kekuatan mereka sekarang setara, tapi Xiao Wu percaya bahwa persentase kemenangannya tetap lebih besar. Namun ia tetap tidak lengah karena ia tidak tahu Yin Wushuang masih memiliki trik apa lagi.     

"Sial!" Xiao Wu melompat lalu tubuhnya mengeluarkan cahaya dan dirinya muncul menjadi 2.     

Satu detik kemudian, Yin Wushuang merasakan ada kunai yang terbang ke arahnya dari 4 arah.     

[Dari segi kecepatan, sudut, dan kekuatan sama sekali tidak lemah! Tuan hati-hati!]Kata Mo Baobao dengan santai.     

Alis Yin Wushuang tampak sedikit bergerak, kemudian ia membalik tangannya dan membuka payung kertas merah miliknya.     

Yin Wushuang tidak mempedulikan kunai yang melesat ke arahnya, ia mengangkat kepalanya dan melihat cahaya yang seperti matahari di atas kepalanya itu. Kemudian ia mengangkat tangannya dan payung kertas merah yang berlapis kekuatan spiritual itu berada di atas pundaknya.     

Saat payung kertas merah Yin Wushuang bergerak, kunai milik Xiao Wu menabrak permukaan payung itu, tapi payung Yin Wushuang tetap dalam keadaan baik-baik saja.     

Sedangkan kunai milik Xiao Wu sudah berubah bentuk dan menjadi seperti air hujan yang terjatuh ke bawah.     

Hal itu membuat semua orang merasa terkejut.     

"Kenapa aku merasa… Yin Wushuang sangat santai…?"     

"Santai apanya! Yin Wushuang sudah melihat terbangnya kunai itu, karena itu ia menggunakan payungnya untuk melindunginya!"     

"Lihatlah perbedaan kekuatan mereka!"     

Serangan Xiao Wu sama sekali tidak terlihat ragu-ragu, perlindungan yang dilakukan oleh Yin Wushuang terlihat begitu cepat dan ia masih belum benar-benar melayangkan serangannya.     

Ada beberapa petapa perempuan yang merasa bahwa mereka juga sebaiknya memiliki payung kertas meras seperti milik Yin Wushuang itu. Meskipun sepertinya payung itu terlihat biasa saja, tapi payung itu sangat berguna. Selain itu sangat indah dan terlihat romantis!     

Sikap Yin Wushuang yang tenang dan santai itu memberikan orang-orang perasaan seperti sedang melihat seorang raja!     

-     

Setelah serangannya ditahan, sorot mata Xiao Wu terlihat begitu dingin. Ia mengayunkan tangannya, lalu melemparkan kunai yang begitu banyak seolah membentuk sebuah dinding yang melesat dengan kecepatan yang sangat cepat.     

Kemudian Yin Wushuang memutar tangannya, payungnya yang ia sandarkan di atas pundaknya itu berputar. Lalu senjata rahasia yang tersembunyi di ujung payung itu melesat keluar dan menghancurkan kunai-kunai itu dengan mudahnya.     

Serangan kedua yang dilakukan Xiao Wu kembali ditangkis oleh Yin Wushuang, Xiao Wu menurunkan tangannya dan melihat selruuh kunainya berubah menjadi debu, dia menggertakkan giginya dan kembali melemparkan kunainya sambil terus tidak berhenti berpindah tempat.     

Senjata utama Xiao Wu adalah kunai, ia tahu bahwa dirinya adalah petarung jarak jauh. Karena jika ia berada dalam jarak dekat, maka ia hanya akan membuat dirinya berada di posisi yang tidak menguntungkan.     

Saat ini, semakin Xiao Wu membuat posisinya tersamarkan, maka itu akan semakin menguntungkan untuknya, karena itu ia sangat sering berlatih untuk menyembunyikan aura dan napasnya. Sehingga sekarang ia bisa menyembunyikan keberadaannya untuk beberapa saat.     

Yin Wushuang melihat ke sekelilingnya, sorot matanya terlihat sedikit kebingungan, karena ia benar-benar tidak bisa menemukan keberadaan pasti Xiao Wu saat ini. Ia hanya bisa merasakan kunai yang terus melesat ke arahnya dari berbagai arah.     

[Jika dia tidak menjadi pelayan, dia pasti bisa menjadi seorang pembunuh bayaran yang hebat.]Yin Huo menganggukkan kepalanya.     

Yin Wushuang setuju dengan pernyataan Yin Huo itu, ia mengakui bahwa kemampuan Xiao Wu sama sekali tidak buruk.     

Yin Wushuang yang masih belum bisa mengetahui keberadaan Xiao Wu itu hanya bisa dengan pasif menangkis semua serangan kunai dari Xiao Wu. Tidak hanya itu, Xiao Wu juga sudah tahu bahwa dirinya saat ini berada dalam posisi yang lebih diuntungkan, sehingga dia melemparkan lebih banyak kunai dengan kecepatan yang lebih tinggi serta pola yang berubah.     


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.