Jun Shangxie Bertemu Dengan Mu Jin
Jun Shangxie Bertemu Dengan Mu Jin
Ketua Sekte Jian Xiu tersenyum begitu lebar. Bagaimana pun juga Yin Tianji adalah keponakannya. Yin Tianji akan menikah dengan A Zi yang merupakan kultivator dengan kekuatan yang sudah mencapai Du Jie tingkat akhir, ini saja merupakan hal yang baik. Sekarang ditambah dengan kedatangan Lu Yu dan Mu Jin, kebahagiaan dalam acara ini menjadi semakin lengkap.
Bahkan wajah Huo Qianqiu yang biasanya selalu terlihat datar itu, kini mulai terlihat ada senyuman kecil.
"Karena datang terburu-buru, aku tidak sempat membawa hadiah apapun. Aku akan memberikan Baju Tempur Awan Biru ini untuk anak Yin Tianji." Lu Yu membalik tangannya kemudian mengeluarkan sebuah baju tempur berwarna hitam.
Orang-orang yang melihat itu seketika membelalakkan mata mereka, Baju Tempur Awan Biru adalah salah satu baju tempur milik Lu Yi, dan berdasarkan berita yang mereka dengar, Baju Tempur Awan Biru itu bisa menahan serangan 3 orang dengan kekuatan Du Jie tingkat akhir sekaligus!
Itu bukanlah barang yang bisa dibeli dengan uang.
"Kak Lu, apa ini?" Mu Jin mengusap dagunya, kemudian ia menjentikkan jarinya, setelah itu sebuah bola bulat mendarat ke bawah dan dengan cepat berubah menjadi sebuah monster mekanikal, "Aku datang dengan terburu-buru juga, aku juga tidak membawa harta karun apapun saat ini. Jadi anggap saja monster mekanikal ini sebagai hadiah pernikahan untuk kalian, semoga kalian selalu bersama dan bisa segera memiliki anak!"
Orang-orang di sekeliling mereka merasa sangat kagum, mereka tahu bahwa Mu Jin adalah master senjata level 9 dan kekuatan monster mekanikal milik Mu Jin itu setara dengan makhluk spiritual bintang 9.
Makhluk spiritual bintang 9 perlu diberikan makan dan minum, tapi monster mekanikal sama sekali tidak memerlukan hal itu. Monster mekanikal itu bahkan juga tidak bisa merasakan sakit, walaupun dia terluka, dan hanya perlu menyembuhkannya dengan kekuatan kultivasi!
Yin Tianji terkejut, ia sama sekali tidak menyangka bahwa dirinya bisa menikah dengan A Zi, dan bahkan bisa mendapatkan begitu banyak benda berharga.
A Zi yang menggunakan kain untuk menutup kepalanya itu meremas kedua tangannya dan perasaannya menjadi semakin rumit.
Semua yang terjadi hari ini adalah hal yang tidak pernah berani ia bayangkan. A Zi merasa ini semua adalah berkat dari Yin Wushuang, ia mulai berubah, dan karena Yin Wushuang juga ia bisa melihat lebih banyak hal.
Dalam hati, A Zi bersumpah bahwa ia tidak akan pernah mengkhianati Yin Wushuang!
-
Yin Wushuang mengangkat kepalanya dan melihat monster mekanikal yang jauh lebih tinggi beberapa kali lipat darinya. Seketika sorot matanya tampak terkejut, ia dapat merasakan kekuatan dari monster mekanikal itu.
Yin Wushuang dalam benaknya berkata, 'Dengan adanya monster mekanikal, maka kekuatan keseluruhan Sekte Dao akan ikut meningkat. Hadiah Mu Jin ini sangat besar.'
Saat Mu Jin melihat sorot mata Yin Wushuang yang seperti itu, Mu Jin pun langsung berjalan ke samping Yin Wushuang, lalu ia mengulurkan tangannya dan dengan santai memeluk pundak Yin Wushuang, "Sayangku, kalau kamu suka monster mekanikal, katakan saja kepadaku, aku nanti akan memberikan 10, tidak 20 atau bahkan lebih untukmu."
"Wah!"
Semua orang merasa sangat terkejut saat mendengar jumlah monster mekanikal yang dijanjikan Mu Jin kepada Yin Wushuang dan kini mereka mulai membayangkan seberapa baik hubungan Yin Wushuang dengan Mu Jin.
Saat melihat tangan Mu Jin yang ada di pundak Yin Wushuang, sebuah kekuatan tiba-tiba datang ke arah mereka. Sorot mata Mu Jin sedikit berubah, di pergelangan tangannya muncul sebuah benda yang bersinar, kemudian sebuah perisai transparan muncul di depan Mu Jin untuk menghalangi kekuatan itu agar tidak menyentuhnya.
Mu Jin memang bisa menghalangi kekuatan itu, tapi efek dari kekuatannya itu dirinya harus melangkah mundur.
Kekuatan yang menabrak perisai itu menyebar ke segala arah, sehingga menimbulkan angin yang besar dan membuat semua lilin menjadi padam.
Kekuatan yang muncul secara tiba-tiba itu membuat semua orang langsung tertegun.
Mereka tidak tahu apa yang terjadi sehingga membuat Mu Jin melangkah mundur, tapi mereka berpikir mungkin ada petapa lain yang datang kemari.
Seketika Lu Yi langsung membelalakkan matanya dan ia berbalik badan, kemudian ia melihat ke arah pintu masuk.
Lu Yi dalam benaknya berkata, 'Kekuatan ini adalah milik laki-laki itu.'
Saat semua orang saling bertukar pandang, Jun Shangxie tiba-tiba muncul di pintu depan masuk dengan jubah tradisional berwarna putih susu.
Ia terlihat seperti hanya melakukan satu langkah kecil, tapi dalam sekejap ia sudah berdiri di samping Yin Wushuang.
Jun Shangxie merapikan rambut Yin Wushuang yang sedikit berantakan karena angin tadi, lalu ia tersenyum ke arah Mu Jin dan berkata, "Terima kasih kepada peta Mu dan petapa Lu yang sudah menjaga tunanganku selama ada di Kota Aurora, tapi sebaiknya petapa Mu mengganti panggilan itu supaya tidak membuat orang lain salah paham."