Permaisuri Kembali ke Sekolah

Membunuh Satu Orang, Merebut Sebuah Barang Berharga



Membunuh Satu Orang, Merebut Sebuah Barang Berharga

2Ketika Yin Wushuang menggenggam pedang phoenix, lengannya terasa sedikit kebas. Serangan kali ini lebih ganas daripada dua serangan sebelumnya!     

Di sekelilingnya tetap tidak ada gelombang kekuatan spiritual, namun kekuatan ini setidaknya ada di atas puncak Yuan Ying!     

"Nah, Yin Wushuang kecil, apakah ini sedikit tidak terduga?" Xia Yuxue duduk dengan anggun. Sikunya menekan tuts piano dan telapak tangan menopang dagu. Piano mengeluarkan suara tanpa makna, Yin Wushuang mengalami gelombang serangan kedua. Karena suara ini tidak berirama, maka serangan kali ini juga tidak beraturan.     

Yin Wushuang tidak dapat melihat lintasan serangan, sehingga ia hanya bisa berbalik ke samping dan menghindar mengikuti perasaannya. Setelah menghindari serangan itu, Yin Wushuang tiba-tiba mendongak dan menatap Xia Yuxue. Penampilan Xia Yuxue yang begitu tenang membuat Yin Wushuang terkejut dan dari tatapan mata phoenixnya, sepertinya penuh dengan rasa tidak percaya!     

"Ekspresi itu bagus juga, aku suka." Xia Yuxue bersiul. Gerakan yang ia lakukan itu membuat orang sulit untuk membayangkan kalau ia adalah Putri dari suatu negara!     

"Ternyata memang pembunuhan dengan suara!" Yin Wushuang menggoyangkan lengannya, ia tidak mengerti akan satu hal, "Mengendalikan suara untuk membunuh, kamu adalah kultivator di atas puncak Yuan Ying. Tapi saat kamu menyerang, mengapa tidak ada jejak kekuatan spiritual yang bisa terlihat?"      

"Guruku sudah lama mengembangkan teknik baru untuk menyembunyikan gelombang kekuatan spiritual." Kesadaran spiritual Xia Yuxue bergerak, kekuatan spiritual yang telah lama tersembunyi pun melayang-layang di sekitarnya dan membuat Yin Wushuang mengetahui kekuatannya, kekuatannya saat ini yaitu tingkat Chu Qiao level 2!     

Xia Yuxue teringat sesuatu, ia tiba-tiba tersenyum sambil menutupi mulutnya, "Oh, tidak terlalu lama juga, baru dikembangkan satu bulan yang lalu."     

Kata-kata Xia Yuxue membuat Yin Wushuang jatuh ke dalam fenomena lainnya. 'Karena Xia Yuxue bisa menyembunyikan kekuatan spiritual dan menyerang tanpa terlihat, lalu pelayan di dekat Xia Yuxue itu, Xiao Qing… mengapa ia mengeluarkan kekuatan spiritual?' Batin Yin Wushuang.     

Seakan dapat membaca ekspresi Yin Wushuang, Xia Yuxue terkekeh, "Apa kamu sedang memikirkan Xiao Qing? Aku sudah membunuhnya. Siapa suruh dia selalu menghentikanku, dia bilang kamu adalah ketua Sekte Dan, Sekte Dao, tidak bisa dibunuh blablabla, berisik setengah mati! Kalau bukan karena dia, kamu sudah mati pada saat aku serang dengan piano dan drum sebelumnya! Di dunia kultivasi memang berlaku hukum alam, yang kuat memangsa yang lemah. Memangnya kenapa dengan membunuh orang lalu merebut barang berharga?"     

Bicara sampai merebut barang berharga, tatapan serakah Xia Yuxue tertuju kepada pedang phoenix milik Yin Wushuang.     

'Ini adalah barang bagus…'     

'Semua orang tahu apa senjata kesayangan yang diandalkan Yin Wushuang sehingga ia bisa membantai Yin Cheng pada Pertemuan Sepuluh Ribu Sekte dari dunia kultivasi…'     

[Tujuan Xia Yuxue… selalu adalah Tuan? Dia menginginkan pedang phoenix milik Tuan?]Mata Mo Range melebar, [Lalu apa yang terjadi dengan bayi dalam perutnya?]     

"Awalnya aku mengira kamu datang karena keluarga Jun. Tidak disangka, ternyata kamu menyukai barang milikku."     

Sorot mata Yin Wushuang tiba-tiba menjadi suram. Ia sama sekali tidak menyangka bahwa Xia Yuxue ternyata datang karena dirinya!     

Mereka semua telah salah menduga. Xia Yuxue sama sekali tidak menyukai Jun Shangxie!     

Mendengarnya Yin Wushuang berkata seperti itu, Xia Yuxue pun terkekeh, "Apa kamu sedang bergurau? Aku yang adalah Putri dari sebuah negara menyukai keluarga Jun? Menyukai seorang Jun Shangxie? Sampah yang mencongkel jantung dan mencabut tulangnya lalu diusir itu? Apa kamu sedang menghina pandanganku?"     

Kata-katanya penuh dengan kesombongan dan sepenuhnya menghina Jun Shangxie. Setelah itu Xia Yuxue tidak bicara banyak lagi. Sepuluh jarinya memainkan piano. Serangkaian demi serangkaian irama berbunyi. Gelombang demi gelombang serangan tak berbentuk datang menyerbu.     

Alis Yin Wushuang tampak berkerut. Ia berjinjit, lalu menusuk, menyodok, membelah, dan memotong. Dengan cepat serangan tak terlihat menghantam pedang phoenix dan mengeluarkan suara 'tang tang tang'.     

Yin Wushuang tahu, ia harus terlebih dulu membunuh Xia Yuxue yang memainkan piano. Jika hanya menahan serangan suara saja tidak ada gunanya!     

Kekuatan Xia Yuxue saat ini adalah tingkat Chu Qiao level 2, sedangkan Yin Wushuang tingkat Chu Qiao level 3. Yin Wushuang tidak lebih lemah darinya!     


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.