Diam-Diam Menikah Dengan Konglomerat

Aku Jamin, Kau Pasti Akan Puas



Aku Jamin, Kau Pasti Akan Puas

0Qiao Mianmian awalnya ingin bertanya kemana Bai Yusheng akan membawanya pergi. Tapi begitu Bai Yusheng keluar dari ruangan, Bai Yusheng mengeluarkan ponsel dan menelepon seseorang.     

Qiao Mianmian mengikuti di belakang Bai Yusheng sambil mendengar pembicaraan Bai Yusheng dengan orang di telepon. "Aku rasa aku telah menemukan penyanyi penuh penjiwaan seperti yang kau terus cari."     

"Iya, aku akan membawanya menemuimu sekarang," kata Bai Yusheng.     

"Aku jamin, kau pasti akan puas," tambah Bai Yusheng.     

Setelah selesai mengatakan beberapa patah kalimat, Bai Yusheng menutup teleponnya.     

"???" Sedangkan Qiao Mianmian yang mengikuti di belakang Bai Yusheng merasa kebingungan.     

Apakah orang yang barusan Bai Yusheng bicarakan dengan orang di ujung telepon adalah dirinya, Qiao Mianmian? Bai Yusheng membawa Qiao Mianmian pergi lebih awal, apakah untuk bertemu dengan teman Bai Yusheng?     

Ada rasa penasaran di dalam hati Qiao Mianmian. Qiao Mianmian tidak tahan dan akhirnya bertanya, "Kakak Bai, kemana kita akan pergi?"     

Bai Yusheng baru saja selesai menelepon. Bai Yusheng baru menyadari Qiao Mianmian mengikuti di belakangnya. Bai Yusheng berhenti. Setelah Qiao Mianmian berjalan di sisinya, Bai Yusheng baru melangkah secara perlahan.     

"Kita akan bertemu dengan salah seorang temanku, dia adalah seorang musisi yang sangat terkenal. Dulu, semua lirik dan komposisinya sangat populer. Dia juga mendukung banyak orang yang disebut raja dan ratu musik. Tapi raja dan ratu musik yang didukung olehnya sebagian besar sudah keluar dari industri hiburan. Sekarang dia sedang kesulitan mencari pendatang baru yang sesuai dengan keinginannya.     

"Jadi, kondisinya saat ini, dia hampir mundur dari industri hiburan. Dia terus mencari pendatang baru yang cocok untuknya. Dia ingin membuat sebuah album baru. Demi album baru itu, bisa dikatakan dia sudah sangat menghabiskan banyak energi dan ide.      

"Sekarang album baru itu hampir rampung, tapi dia belum juga menemukan suara yang dia inginkan."      

Hanya mendengar sedikit penjelasan Bai Yusheng, Qiao Mianmian perlahan mengerti. Qiao Mianmian mengulurkan tangan menunjuk ke dirinya sendiri. "Lantas Kakak Bai berpikir aku adalah pendatang baru yang cocok dengannya?"      

"Iya, aku sudah mendengar suaramu barusan. Aku yakin dia pasti akan sangat puas."      

"Kakak Bai, terima kasih karena kau telah memberikanku banyak kesempatan. Tapi, apakah aku boleh tahu siapa temanmu itu?" Qiao Mianmian sangat penasaran dengan hal itu.     

Mendukung banyak raja dan ratu musik hingga terkenal? Dia pasti musisi yang sangat luar biasa.      

Sebenarnya, Qiao Mianmian sudah menebak sebuah nama di dalam benaknya, tetapi Qiao Mianmian tidak yakin. Karena orang yang Qiao Mianmian tebak itu terlalu luar biasa. Luar biasa sampai membuat Qiao Mianmian tidak yakin bahwa itu benar-benar dia.     

Bai Yusheng menyebutkan sebuah nama dengan nada bicara yang sangat pelan, "Mo Nan."     

"Uhuk uhuk uhuk!"      

Qiao Mianmian sangat terkejut sehingga membuatnya tersedak dan batuk dengan sangat kencang. Qiao Mianmian batuk hingga membuat seluruh wajahnya memerah, matanya melebar, raut wajahnya masih sangat terkejut dan tidak percaya.     

Ternyata benar-benar Mo Nan. Tapi, bagaimana mungkin itu benar-benar Mo Nan?     

Bai Yusheng akan membawa Qiao Mianmian bertemu dengan seorang musisi yang ternyata adalah Mo Nan?     

Mo Nan dianggap sebagai "Godfather of Music" oleh para penyanyi. Ada beberapa raja dan ratu di dalam industri musik yang terkenal muncul berkat dukungannya. Orang-orang itu adalah raja dan ratu musik yang sebenarnya.     

Tapi di depan Mo Man, mereka juga harus dengan hormat memanggil Mo Nan sebagai guru. Dapat dikatakan bahwa lagu-lagu yang begitu klasik pada periode awal semuanya diciptakan oleh Mo Nan. Mo Nan adalah seorang dewa di dunia musik.     

Dan Bai Yusheng benar-benar akan membawa Qiao Mianmian bertemu dengan tokoh yang sangat mengagumkan, ini membuat Qiao Mianmian merasa seperti mimpi yang sangat tidak nyata.     

"Kau baik-baik saja, kan?" Bai Yusheng mengulurkan tangan menepuk-nepuk punggung Qiao Mianmian. Melihat Qiao Mianmian seperti ini, Bai Yusheng tidak bisa menahan diri untuk tidak mengangkat alisnya dan tertawa. "Apakah kau begitu bersemangat?"     

Batuk Qiao Mianmian berangsur-angsur berhenti, namun masih ada raut tidak percaya di wajah Qiao Mianmian. "Kau benar-benar akan membawaku bertemu dengan Mo Nan? Apakah dia adalah Mo Nan yang membuat Sun Fei dan Zhou Yun menjadi terkenal?"     

Bai Yusheng mengangguk. "Siapa lagi selain dia?"     


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.