Terjadi Sesuatu yang Sangat Menjijikan
Terjadi Sesuatu yang Sangat Menjijikan
Setelah berbicara, Gong Zeli menaikkan jendela mobilnya. Detik berikutnya, mobil Maybach hitam dengan cepat pergi dari depan Qiao Mianmian.
"..." Qiao Mianmian tidak bisa berkata apa-apa.
Ia merasa Gong Zeli sepertinya sangat marah. Apakah karena ia menolak Gong Zeli? Ia semakin tidak mengerti dengan pria ini. Tapi, marah, ya, marah saja. Lagipula, ia juga tidak ingin mendapatkan kesenangan apa pun dari Gong Zeli. Terserah pada Gong Zeli, itu semua tidak akan ada hubungan dengannya.
Setelah sepuluh menit. Qiao Mianmian masuk ke dalam taksi. Ia membuka Wechat dan melihat Jiang Luoli masih tidak membalas pesannya. Ia sedikit mengernyitkan dahi dan mencoba meneleponnya dengan perasaan sedikit gelisah. Setelah tiga atau empat kali nada sambung, panggilannya terhubung. Setelah terhubung, ia segera bertanya, "Luoluo, di mana kau, apa yang sedang kau lakukan sekarang?"
"Hiks, sayang ..." Suara tangis Jiang Luoli terdengar dari ujung telepon lain.
Rona wajah Qiao Mianmian berubah, dan kegugupan muncul di dalam hatinya. "Ada apa, Luoluo?"
Jiang Luoli adalah seorang gadis yang sangat kuat. Qiao Mianmian hampir tidak pernah melihatnya menangis. Jadi setelah mendengar suara tangisan Jiang Luoli, ia begitu terkejut dan juga khawatir.
"Hiks, hiks, sayang, aku, aku ..." Jiang Luoli ragu-ragu. "Aku, aku juga tidak tahu bagaimana memberitahumu. Aku, aku, itu ..."
"Ada apa sebenarnya denganmu?" Qiao Mianmian hampir dibuat cemas.
Jiang Luoli bukan orang yang tidak blak-blakan. Ini pertama kalinya Qiao Mianmian melihat dia begitu lamban, ragu-ragu, dan tidak bisa menyelesaikan kalimatnya untuk waktu lama.
"Aku tidak tahu bagaimana caranya untuk memberitahumu." Jiang Luoli terdiam beberapa saat, kemudian menghela napas panjang. "Aku juga tidak pernah menduga hal seperti ini terjadi padaku. Huh, aku langsung berkata terus terang saja padamu. Aku ... aku tidur dengan seorang pria."
"!!!" Qiao Mianmian begitu terkejut. "Apa katamu? Luoluo, kau tidak sedang bercanda denganku, kan?"
"Bagaimana mungkin aku menggunakan hal semacam ini untuk bercanda denganmu. Aku juga .... aku juga berharap ini hanya sebuah lelucon." Jiang Luoli berkata dengan frustrasi dan sedih, "Kejadian itu terjadi tadi malam, aku merasa sangat bosan, dan ikut sebuah perjamuan."
"Kemudian?" Qiao Mianmian terkejut.
"Kemudian aku mabuk." Jiang Luoli menghela napas lagi. "Sepertinya anggur yang aku minum sudah dicampur sesuatu oleh seseorang. Aku merasa sangat pusing hingga hampir pingsan dan juga merasa ketakutan saat itu. Aku sangat ingin pergi. Tapi aku juga tidak tahu mengapa aku berjalan sampai ke sebuah tempat yang sangat gelap."
"... Lalu?"
"Kemudian, aku bertemu dengan seorang pria di sana."
".... Hmmm, lalu?"
"Lalu aku dibawa pergi olehnya. Aku juga tidak memiliki banyak ingatan tentang apa yang terjadi selanjutnya. Bagaimanapun, setelah aku bangun, aku berbaring di sebuah tempat yang aneh, dan tidur di sebuah tempat tidur besar yang aneh.
"Kemudian seseorang asisten yang bernama Asisten Xu memberikanku sebuah cek. Dia juga mengatakan bahwa tuannya sangat menyesal telah tidur denganku. Namun karena beberapa alasan khusus, dia tidak dapat bertanggung jawab atas diriku, jadi dia hanya dapat menebus itu semua dengan memberikan uang padaku."
Setelah mengatakan ini, Jiang Luoli tiba-tiba tertawa.
"Jangan bilang pria itu cukup murah hati. Apakah kau tahu berapa banyak yang dia berikan padaku?"
Sebelum Qiao Mianmian bertanya, ia sudah menjawabnya sendiri, "Lima puluh juta yuan.. Bukankah jumlah ini benar-benar tidak sedikit? Hanya tidur bersama satu malam, bisa mendapatkan lima puluh juta yuan. Memikirkan hal ini, tampaknya juga sudah cukup memuaskan. Aku bahkan tidak pernah menduga, waktu pertama kali milikku akan begitu berharga."