Qingcheng, Aku Sangat Merindukanmu
Qingcheng, Aku Sangat Merindukanmu
Raja mengambil bantal dan melemparkannya ke Kasim Wan, "Kamu yang arogan. Aku masih belum tua, kenapa kamu menganggapku pria lemah? "
"Ya, ya, ya… Anda masih muda."
Kasim Wan tersenyum dan tidak berani membantah. Dia dengan cepat mengambil bantal tidur yang dilemparkan oleh Raja dan memeluknya, lalu memberikannya lagi pada Raja. Mengetahui bahwa pinggang Raja tidak nyaman, dia melapisinya dengan bantal untuk membuatnya nyaman.
Raja merasa tidak berdaya pada Kasim Wan, lalu berkata kepadanya, "Qilian, ambilkan aku lukisan itu."
"Baik, Raja." Kasim Wan telah melayani Raja selama bertahun-tahun, jadi tentu saja dia tahu lukisan mana yang Raja maksud.
Setelah beberapa saat, dia mengambil lukisan itu dan menyerahkannya kepada Raja.
Raja memegang gulungan itu, dan tangan tuanya gemetar, serta tatapan matanya tampak sedih. Dia membuka lukisan itu perlahan, dan lukisan wanita cantik yang tiada taranya muncul di depan Kasim Wan dan dirinya.
Dalam lukisan itu, ada wanita cantik yang ramping dan menakjubkan, yang berdiri di atas perahu yang menghadap ke pemandangan gunung yang jauh. Wanita itu mengenakan pakaian dengan lengan bersulam bunga hijau dan awan yang indah.
Dia berdiri di kepala perahu seperti seorang dewi yang turun ke dunia, dan senyumnya terlihat menawan, sambil memegang sebotol gelas anggur giok putih. Sepertinya dia ingin minum sambil melihat pegunungan yang indah dan sungai di bawah pegunungan. Matanya seperti bulan sabit, membuat orang yang melihatnya langsung terpesona.
"Qingcheng, aku sangat merindukanmu." Raja memegang lukisan itu dan menangis.
Kasim Wan memperhatikannya dari samping, dan mau tak mau matanya juga memerah. Dia pun berpaling, karena tidak berani melihatnya.
Semua orang mengatakan bahwa orang bijak lebih romantis, dan hanya ada satu orang yang hidup di hati mereka dari awal hingga akhir. Raja juga begitu, tapi wanita itu telah pergi dan tidak akan pernah kembali. Jika Ratu Yi masih ada, Kerajaan Dong Xuan ini akan memiliki pemandangan yang berbeda.
Kasim Wan menghilangkan pemikirannya dan menghela napas di dalam hatinya.
"Qingcheng, putraku yang lain sedang sekarat, hiks hiks…"
"Hiks hiks hiks… Qingcheng, mengapa kamu meninggalkanku? Kembalilah padaku, ya?"
Raja menangis dengan air mata yang berlinang.
Kasim Wan memperhatikannya, tapi dia tidak membujuknya atau menghiburnya. Dia tampaknya sudah terbiasa dengan pemandangan seperti ini. Jadi hanya diam-diam menyerahkan saputangan kepada Raja dari waktu ke waktu.
Raja mengambil saputangan itu, menyeka wajah tuanya dan terus menangis. Lalu, setelah menangis, dengan hati-hati dia menggulung lagi lukisan itu dan ingin berdiri.
"Raja, biar saya yang menyimpannya." Kasim Wan ingin menghentikan Raja agar tidak turun karena takut Raja kedinginan.
Namun, Raja tidak mau dan dengan lembut mendorong Kasim Wan ke samping. Lalu, dengan keras kepala seperti anak nakal dia berkata, "Tidak, aku akan menyimpannya sendiri."
"Ya, baiklah, saya akan membantu Raja berdiri."
Kasim Wan harus berkompromi, karena orang itu bukanlah Raja yang biasa dia layani, yang berada di depannya saat ini. Tetapi, orang itu adalah Raja yang merindukan orang tercintanya, jadi dia bertingkah seperti anak kecil lagi.
"Hmm, kamu tidak perlu membantuku."
Raja dengan lembut mendorong Kasim Wan ke samping lagi, dan ingin bangun sendiri. Tetapi sebelum dia turun dan memakai sepatunya, dia hampir jatuh. Untungnya, Kasim Wan bergegas dan membantunya berdiri.
Namun, Kasim Wan juga semakin tua, jadi dia hampir gagal menopangnya.
Melihat kelelahan di wajah Kasim Wan, Raja pun mencibir, "Qilian, kamu sudah tua."
Kasim Wan lalu menjawab, "Ya, saya sudah tua, hanya Raja yang masih tetap muda." Dia pura-pura menghela napas dan menunjukkan ekspresi kesal.
Raja tersenyum puas. Dia memegang lukisan itu erat-erat di tangannya dan menaruhnya di antara bingkai awan cendana merah yang secara khusus disediakan untuk lukisan itu yang tidak jauh darinya.
Lali, di tengah awan cendana merah, ada bunga setinggi satu meter dengan warna hitam keunguan, yang hampir setinggi lukisan.