Legenda Futian

Kompetisi Armorer



Kompetisi Armorer

3Ye Futian mengikuti Wang Teng berkeliling di dalam Kantor Pemimpin Kota selama beberapa jam sebelum dia kembali istana tempatnya tinggal. Dalam kurun waktu ini, Wang Teng telah memamerkan sumber daya kultivasi yang dimiliki oleh Kantor Pemimpin Kota, membujuknya untuk bergabung dengannya sebagai bawahannya.     

Wang Teng tidak tahu bahwa pria di hadapannya ini memiliki hubungan yang mendalam dengan Keluarga Wang dan tidak akan pernah bersedia untuk berkultivasi dengan Kantor Pemimpin Kota.     

Dalam beberapa jam ini, meskipun Ye Futian tidak mendapatkan jawaban yang jelas, namun dia berhasil mendapatkan banyak informasi dan menebak bagaimana sikap Kantor Pemimpin Kota terkait penyerangan terhadap Pecahan Ziwei.     

Kemungkinan besar Keluarga Wang akan memanfaatkan Kompetisi Armorer sebagai kesempatan untuk menyerang Pecahan Ziwei dan meningkatkan reputasi Kota Tianyan di Prefektur Ilahi.     

Peluangnya begitu tinggi sehingga dia dipaksa untuk mempersiapkan skenario terburuk yang bisa saja terjadi nantinya.     

Ye Futian mengeluarkan sebuah cermin, dan tiba-tiba, satu sosok muncul di permukaannya. Namun kali ini, sosok itu bukanlah Xi Chiyao, melainkan Lord Chen.     

"Pemimpin Istana," Lord Chen menyapanya.     

"Lord Chen, pergilah ke Prefektur Ilahi, tepatnya ke kediaman Klan Dewa, dan tunggu instruksi lebih lanjut; selain itu, kirim Pemimpin Istana Ziwei, Heavenly Mandate, dan Wangshen ke Wilayah Fusang, tempat Gunung Dewa Matahari berada. Beritahu mereka untuk menunggu instruksi lebih lanjut dariku. Kemudian, mereka akan ditugaskan menghancurkan Klan Dewa dan Gunung Dewa Matahari serta membawa anggota inti mereka ke Pecahan Ziwei. Mereka harus dibawa hidup-hidup, dan semua ini harus dilakukan dengan cepat setelah operasi ini dimulai." Ye Futian berkata, "Sebelum kalian menerima instruksi dariku, jangan lakukan apa pun, dan kalian harus berhati-hati."     

"Baiklah," Lord Chen menganggukkan kepalanya. Dia tidak menanyakan apa pun dan langsung menerima perintah tersebut.     

"Kalau begitu, lekas beritahukan semua ini pada mereka," ujar Ye Futian. Kemudian dia menyimpan cermin itu. Dia tahu dari Wang Teng bahwa orang-orang yang bertanggung jawab atas dua pasukan terkemuka ini sekarang sedang berada di Kantor Pemimpin Kota, dan kedua pasukan ini memiliki sejarah panjang dengannya. Kebencian mereka yang mendalam antara satu sama lain sudah muncul sejak lama.     

Menurut Wang Teng, dua pasukan besar ini jelas ingin membentuk semacam aliansi. Jika benar demikian, begitu Kantor Pemimpin Kota mengumumkan niatnya untuk melawan Pecahan Ziwei, dia akan memerintahkan pasukannya di dua tempat yang berbeda untuk bergerak, memanfaatkan ketidakhadiran para petinggi mereka.     

Sedangkan untuk pasukan lainnya, Ye Futian tidak bisa berurusan dengan mereka untuk sementara waktu. Pecahan Ziwei belum memiliki kekuatan sebesar itu, dan mereka hanya bisa menangani dua pasukan di waktu yang bersamaan.     

Setelah menyiapkan segala sesuatunya di sini, Ye Futian kembali berkultivasi dengan tenang dan tidak pergi kemana-mana lagi.     

Di luar, saat Kompetisi Armorer akan segera dimulai, Kota Tianyan menjadi semakin ramai saat orang-orang terus berdatangan dari berbagai macam tempat. Ada banyak kultivator, yang tidak diketahui jumlahnya, sekarang telah menghuni kota kuno ini.     

Semua ini sepertinya tidak ada hubungannya dengan Ye Futian. Dia tetap tinggal di Kantor Pemimpin Kota untuk berkultivasi dengan tenang, dan Wang Teng juga tidak mengganggunya. Dia harus mempersiapkan banyak hal dan menyambut banyak tamu karena para kultivator kuat mulai tiba di dalam Kantor Pemimpin Kota.     

Dua hari pun berlalu dalam sekejap mata.     

…     

Pada Tahun 10.100 dari Kalender Prefektur Ilahi, Kota Tianyan dipenuhi oleh kemeriahan dalam menyambut diadakannya Kompetisi Armorer di Kota Tianyan.     

Akhir-akhir ini, seluruh penjuru kota dipenuhi oleh antusiasme. Puluhan ribu orang telah berkumpul. Namun, alih-alih berkumpul di jalanan, mereka memenuhi sembilan lokasi penempaan yang telah ditetapkan oleh Kantor Pemimpin Kota.     

Sedangkan di dalam Kantor Pemimpin Kota, para tamu telah berkumpul untuk menghadiri perjamuan. Banyak dari mereka adalah sosok-sosok terkemuka, kultivator tingkat tinggi di Prefektur Ilahi, dan para petinggi klan semuanya berkumpul di satu tempat.     

Kompetisi Armorer di Kota Tianyan memang salah satu acara terbesar di Prefektur Ilahi. Kecuali Donghuang Agung secara pribadi mengadakan sebuah acara untuk mengumpulkan pasukan-pasukan di Prefektur Ilahi, tidak banyak acara yang bisa melampaui skala dari Kompetisi Armorer di Kota Tianyan.     

Lebih dari separuh pasukan besar yang ada di Prefektur Ilahi telah tiba di Kota Tianyan. Semua pasukan di Prefektur Ilahi jelas sangat menghormati kota ini.     

Alih-alih dihiasi oleh deretan bangunan, mereka justru melihat sebuah area terbuka yang sangat luas di dalam Kantor Pemimpin Kota. Pada saat ini, area tersebut telah dipenuhi oleh lautan kultivator.     

Di bagian utara, ada banyak tangga yang memunggungi sebuah panggung di bagian tengah. Di puncak semua tangga tersebut, banyak sosok terkemuka dari Kota Tianyan duduk di sana; itu adalah deretan kursi utama.     

Di bagian timur dan barat, ada barisan para kultivator yang datang dari berbagai macam tempat. Tentu saja, hanya pasukan terkemuka yang diundang untuk menyaksikan upacara di dalam Kantor Pemimpin Kota. Selain itu, ada pasukan-pasukan di bawah komando Kantor Pemimpin Kota dan beberapa tamu lain yang mereka undang di sana.     

Sementara itu, apa yang ada di bagian tengah, yang dikelilingi oleh tiga sisi, ternyata adalah sebuah area terbuka lainnya. Di dalamnya, terdapat sembilan panggung utama, dan semua itu dipersiapkan untuk membuat persenjataan.     

Sedangkan di bagian selatan, ada sebuah jalan yang mengarah keluar dari Kantor Pemimpin Kota.     

Di area sekitarnya, ada banyak kultivator dari Kantor Pemimpin Kota yang bekerja sebagai pengendali massa dan menjaga ketertiban. Pemandangan yang disaksikan oleh semua orang saat ini adalah sebuah acara yang megah dan mewah, perjamuan akbar yang bahkan lebih spektakuler dan mengesankan daripada perjamuan yang berlangsung di istana pada umumnya.     

Hampir semua kultivator tingkat tinggi di Prefektur Ilahi telah berkumpul di sini.     

Pada saat ini, dari sebuah istana yang berada di atas tangga bagian utara, muncul sekelompok kultivator yang berjalan mendekat. Sosok yang memimpin kelompok itu mengenakan jubah berwarna emas dan terlihat sangat mengintimidasi. Orang-orang yang berada di sekitarnya juga merupakan kultivator-kultivator tingkat tinggi.     

"Salam hormat untuk Pemimpin Kota." Di sisi kiri dan kanan, banyak kultivator membungkuk untuk memberi hormat kepada pria itu, dan mereka semua adalah kultivator dari Kantor Pemimpin Kota. Pria yang baru saja muncul adalah Pemimpin Kota Tianyan. Kedua matanya tampak seperti terbuat dari emas, dan sekujur tubuhnya dipenuhi dengan energi yang tak terbatas.     

Saat dia berjalan ke depan, semua orang langsung membukakan jalan untuknya hingga dia tiba di kursi utama, dan dia pun mengamati semua orang yang berada di sekitarnya.     

Banyak orang berdiri dari kursi masing-masing dan berkata, "Salam hormat untuk Pemimpin Kota."     

Pemimpin Kota Tianyan menangkupkan tangannya pada kerumunan kultivator di hadapannya dan berkata, "Kalian semua telah datang jauh-jauh untuk menghadiri acara akbar yang diadakan di Kota Tianyan. Keluarga Wang sangat berterima kasih atas kehadiran kalian semua hari ini. Mari, silahkan duduk."     

Kemudian, para kultivator dari berbagai macam pasukan itu menempati kursi masing-masing sesuai perintahnya.     

Tiba-tiba, sembilan cermin muncul di langit di atas Kantor Pemimpin Kota, dan ditempatkan di arah yang berbeda-beda. Masing-masing cermin itu mengarah langsung ke bawah, tepat di atas sembilan panggung yang tersedia. Dalam sekejap, banyak gambaran muncul di permukaan cermin-cermin itu, yang memproyeksikan apa yang sedang terjadi di sembilan panggung tersebut. Itu adalah bayangan cermin dari sembilan area penempaan utama di Kota Tianyan, yang masing-masing dipenuhi dengan orang, dan mereka semua tampak sangat bersemangat, yang bisa dilihat pada pantulan cermin-cermin yang ada di sini.     

Pada saat yang bersamaan, tampaknya ada sebuah aura aneh yang muncul di langit di atas Kota Tianyan. Sebuah cermin lainnya kini muncul di udara, seolah-olah cermin itu menggantung di atas langit.     

Cermin itu melayang di langit di atas Kota Tianyan. Siapa pun yang berdiri di bawahnya akan mampu menyaksikan semua yang sedang terjadi di dalam Kantor Pemimpin Kota pada permukaan cermin tersebut. Di dalam proyeksi yang menakjubkan itu, mereka bisa melihat semua sosok terkemuka yang hadir di sana.     

Baik itu di dalam Kantor Pemimpin Kota maupun sembilan panggung penempaan di Kota Tianyan, bagian dalam dan luar dari Kantor Pemimpin Kota dapat terlihat dengan jelas, jadi semua orang bisa menyaksikan acara besar ini bersama-sama.     

Di Kota Tianyan, banyak orang tampak sangat bersemangat, dimana orang-orang berbicara dan mendiskusikan mereka yang duduk di deretan kursi utama di dalam Kantor Pemimpin Kota, baik itu tentang identitas mereka, dari mana mereka berasal, berapa banyak sosok terkemuka yang datang, dan seperti apa status mereka di dunia kultivasi.     

Para kultivator dari Istana Kekaisaran Barat juga telah tiba dan duduk di dalam Kantor Pemimpin Kota karena mereka telah diundang. Pemimpin Istana Kekaisaran Barat dan Xi Chiyao ikut hadir di sana. Melihat pemandangan yang begitu megah di depan mereka, kedua mata Xi Chiyao yang indah memandang ke arah deretan kursi utama, seolah-olah dia sedang mencari sesuatu, atau lebih tepatnya, seseorang.     

Apakah Ye Futian, yang telah diundang oleh Wang Teng ke Kantor Pemimpin Kota, juga akan hadir di sini?     

Sudah jelas, dia bisa menemukan pria itu di antara kerumunan kultivator yang ada di dalam Kantor Pemimpin Kota.     

Tidak banyak kultivator dari Kantor Pemimpin Kota yang duduk di deretan kursi utama. Sudah jelas, Wang Teng duduk di sana. Dia membawa sekelompok orang untuk duduk di satu area, sementara Ye Futian duduk di belakang Wang Teng, dan dia tampak sangat tidak mencolok. Jika tidak ada yang mengamatinya dengan seksama, mereka tidak akan bisa menemukan keberadaannya di sana.     

Pada saat ini, dia mengenakan topeng perak di wajahnya dan tidak ada aura yang terpancar dari tubuhnya. Hawa kehadirannya sama sekali tidak bisa dideteksi. Tapi Xi Chiyao sudah mengetahui tentang Tombak Perang Changkong sebelumnya, jadi dia langsung mengenalinya.     

Namun, Xi Chiyao hanya memandangnya sekilas sebelum mengalihkan perhatiannya, sehingga tidak ada yang menyadari apa yang baru saja dia lihat dan bisa saja menimbulkan masalah bagi Ye Futian.     

"Selamat bagi Kota Tianyan karena telah berhasil mengadakan Kompetisi Armorer." Di bagian luar, masih ada anggota pasukan terkemuka lainnya yang berdatangan, dan pemandangan ini diproyeksikan oleh cermin yang melayang di atas langit.     

"Siapa orang-orang ini?" seseorang betanya.     

"Perwakilan dari Istana Pemimpin Wilayah Taichu; mereka baru saja tiba di sini," seseorang menanggapi.     

"Ada beberapa Istana Pemimpin Wilayah yang ikut berpartisipasi kali ini." Banyak orang tampak takjub saat melihat banyaknya orang yang hadir di sana.     

"Mohon maaf, kami sedikit terlambat." Terdengar suara lainnya saat beberapa kelompok kultivator kembali memasuki Kantor Pemimpin Kota, dan para kultivator dari Keluarga Wang di Kantor Pemimpin Kota langsung menyapanya secara pribadi.     

"Ketua Taishang rupanya juga datang kemari. Cepat, antar dia masuk," ujar Pemimpin Kota Tianyan dengan suara keras dan mengejutkan banyak orang. Bahkan Pemimpin Wilayah Taishang datang secara pribadi; sosok pemimpin ini dikenal sebagai kultivator yang tangguh.     

Padahal tidak ada satu pun dari mereka yang penah menghadiri Kompetisi Armorer sebelumnya.     

Mungkin hal ini terjadi karena perwakilan dari Istana Kekaisaran Donghuang akan menghadiri acara kali ini.     

Para tamu terhormat terus menerus berdatangan, dan mereka semua adalah sosok-sosok yang sangat terkenal. Kota Tianyan menjadi semakin meriah dan dipenuhi oleh antusiasme.     

Pada saat ini, cahaya suci tampak bersinar dari atas langit, menghalangi pandangan mata semua orang. Bersamaan dengan munculnya cahaya tersebut, sekelompok kultivator kini telah muncul di atas Kantor Pemimpin Kota dan membuat banyak orang merinding.     

Siapa yang berani muncul di atas Kantor Pemimpin Kota dengan cara seperti ini? Jelas, mereka sudah bisa menebak jawabannya. Selain Istana Kekaisaran Donghuang, memangnya siapa lagi yang berani muncul dengan cara seperti ini?     

Sesuai prediksi, di langit di atas Kantor Pemimpin Kota, muncul satu sosok cantik yang mengenakan jubah phoenix di sana, dan dia dikelilingi oleh cahaya yang menyilaukan. Siapa lagi sosok itu jika bukan Puteri Donghuang? Pria di sebelahnya memiliki temperamen yang luar biasa; seolah-olah dia sendiri adalah sebuah tombak surgawi. Dia tidak lain adalah murid pribadi dari Donghuang Agung, salah satu jenderal suci di Istana Kekaisaran Donghuang, Kaisar Tombak Du You.     

Pada saat ini, semua kultivator yang berada di Kantor Pemimpin Kota berdiri dari kursi masing-masing dan membungkuk hormat ke udara. "Salam hormat untuk anda Yang Mulia," ujar mereka.     

"Kota Tianyan merasa sangat terhormat atas kehadiran Yang Mulia di sini," ujar Pemimpin Kota Tianyan sambil tersenyum. Puteri Donghuang memandang ke bawah dan mengangguk pelan kepada semua orang, "Hari ini adalah hari diadakannya Kompetisi Armorer di Kota Tianyan; kami datang kemari atas undangan dari sang Pemimpin Kota. Kalian semua bisa duduk kembali."     

"Silahkan duduk, Puteri," ujar Pemimpin Kota Tianyan sambil menunjuk kursi di sebelahnya. Terdapat beberapa kursi yang berada satu deret dengannya, yang sudah disiapkan secara khusus untuk para tamu dari Istana Kekaisaran Donghuang.     

Bagaimanapun juga, hari ini adalah hari besar bagi Kota Tianyan. Sebagai bagian dari Klan Dewa Kuno, Pemimpin Kota Tianyan sangat dihormati di Prefektur Ilahi, baik itu dalam hal status maupun posisinya. Dia tidak berada di bawah komando Donghuang Agung, jadi dia tidak perlu menunjukkan kepatuhan sebagai seorang bawahan. Selama dia menghormati perwakilan dari Istana Kekaisaran Donghuang, itu sudah lebih dari cukup.     

Puteri Donghuang mengangguk pelan, lalu kelompoknya bergerak menuju area di bagian bawah dan duduk di kursi yang telah disiapkan untuk mereka. Puteri Donghuang duduk di bagian tengah, dengan didampingi oleh Du You di satu sisi dan beberapa kultivator kuat lainnya di sisi lainnya. Mereka semua mengapitnya di bagian tengah.     

Di antara kerumunan kultivator, Ye Futian mengamati semua ini dengan tenang. Kemunculan pasukan-pasukan ini mirip dengan aliansi yang hadir untuk mengepung dan menekan Akademi Heavenly Mandate di masa lalu!     


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.