Legenda Futian

Benua Shenyi



Benua Shenyi

1Pecahan Ziwei adalah sebuah dunia yang disegel oleh Ziwei Agung sejak lama. Jadi, dunia macam apa yang baru saja ditemukan ini?     

"Saat ini, sebagian besar kultivator dan pasukan-pasukan terkemuka dari berbagai macam dunia tertarik dengan benua yang baru saja muncul ini. Belum lagi, sebuah dunia yang dihuni oleh kultivator manusia di dalamnya ini menyerupai dunia yang sesungguhnya, sehingga kemunculannya semakin menarik minat para kultivator lain untuk menjelajahinya. Dan menurut berita yang beredar, para kultivator yang tinggal di dunia ini sangatlah luar biasa," lanjut Kaisar Nan.     

Di sebelahnya, Renhuang Chen bertanya pada Ye Futian, "Apakah kita perlu memeriksanya secara langsung?"     

Ye Futian berpikir sejenak sebelum dia menyetujui usulan tersebut, "Sebaiknya kita juga pergi ke sana."     

Sebelumnya, ada banyak reruntuhan yang bermunculan di Dunia Asal, dan dia tidak pernah memiliki keinginan untuk pergi mengunjunginya, karena dia ingin memberikan kesempatan ini pada orang lain. Namun kali ini, dia ingin melihat benua lain yang muncul di Dunia Asal ini,     

"Kalau begitu, ayo kita pergi sekarang juga," ujar Renhuang Chen.     

"Tolong tunjukkan jalannya, Tetua." Ye Futian mengangguk sebagai tanggapan, dan kemudian, kelompok itu pun memulai perjalanan mereka. Kultivator-kultivator itu naik ke atas langit dan pergi meninggalkan Akademi Heavenly Mandate, menuju area kosong yang tak berujung.     

Dunia Asal sebenarnya adalah dunia kosong yang terbentuk setelah runtuhnya Jalur Surgawi. 3.000 Dunia Jalur Agung adalah area berkultivasi bagi kultivator manusia. Area ini memang tidak begitu luas, namun di luar wilayah 3.000 Dunia Jalur Agung, tidak ada apa pun di sana kecuali area kosong yang tak berujung dan dipenuhi oleh misteri di dalamnya.     

Sebagai contoh, Pecahan Ziwei kini dapat terlihat di area kosong tersebut, begitu pula dengan reruntuhan-reruntuhan kuno yang telah bermunculan akhir-akhir ini.     

Ye Futian tidak tahu seluas apakah Dunia Asal yang sesungguhnya, dan tidak ada seorang pun yang mengetahui misteri di dalamnya. Mungkin hanya Donghuang Agung dan Kaisar Agung lainnya yang mengetahui sejarah dari Dunia Asal.     

Saat ini, sebuah benua baru tampak melayang di antara area kosong dari Dunia Asal.     

Benua ini melayang di area kosong dengan memancarkan cahaya yang samar dari bagian dalamnya. Seolah-olah benua ini telah berada di sini sejak awal dan sudah menjadi bagian dari area yang luas ini.     

Ye Futian dan kelompoknya melintasi wilayah perbatasan dari benua tersebut dan mereka pun terus bergerak ke depan. Hingga akhirnya, kelompok itu bertemu dengan beberapa kultivator di sana, namun mereka tampaknya sudah terbiasa dengan apa yang sedang terjadi di hadapan mereka, dan mereka sama sekali tidak terlihat terkejut.     

"Bagaimana caranya benua ini bisa ditemukan?" Ye Futian bertanya saat dia menyaksikan pemandangan yang muncul di hadapannya.     

"Menurut berita yang kami dengar, benua ini telah melakukan perjalanan melalui area kosong yang tak berujung ini, dan mereka telah diasingkan selama bertahun-tahun, hingga akhirnya muncul kembali belum lama ini," jawab Kaisar Nan. Ye Futian tampak tenggelam dalam pikirannya. Jika benar demikian, tidak heran para kultivator di benua ini menunjukkan reaksi seperti itu.     

Sebuah dunia yang telah terasingkan di area kosong ini jelas sudah terbiasa dengan situasi seperti ini, dan bahkan pemandangan yang mereka saksikan saat ini adalah suatu hal yang biasa.     

Namun, siapa yang memiliki kemampuan untuk mengasingkan sebuah benua secara keseluruhan?     

Ye Futian dan kelompoknya terus bergerak menuju benua tersebut. Para kultivator yang ada di benua itu menatap Ye Futian dan yang lainnya saat mereka melintas, tetapi kemudian orang-orang itu hanya menundukkan kepala dan melanjutkan kegiatan mereka masing-masing. Kejadian serupa telah terjadi baru-baru ini, dimana banyak kultivator dari dunia luar datang ke benua mereka, jadi mereka sudah terbiasa dengan situasi ini.     

"Kultivasi yang dimiliki oleh orang-orang ini sungguh luar biasa," Ye Futian berbisik saat dia melangkah ke depan. Para kultivator yang tinggal di benua ini terasa sangat menakjubkan baginya. Bahkan mereka yang berada di wilayah perbatasan benua memiliki tingkat kultivasi yang cukup tinggi; bahkan Ye Futian bisa mendeteksi bahwa tingkat kultivasi paling rendah di sana adalah Saint Plane.     

"Jika benua ini telah mengalami begitu banyak ujian, maka sudah tidak perlu diragunakan lagi bahwa ini adalah sebuah benua yang luar biasa," Renhuang Chen bergumam pelan. Semua anggota kelompoknya mengangguk setuju pada pendapatnya ini.     

Jika benua ini memang sudah lama diasingkan di area kosong tak berujung, dan mampu berdiri hingga hari ini, maka baik itu benua maupun kultivator di dalamnya pasti bukanlah sesuatu yang biasa. Jika tidak, benua ini pasti sudah lama dilenyapkan.     

Kelompok itu bergerak tanpa tujuan. Meskipun benua ini baru saja ditemukan dengan adanya kultivator yang tinggal di dalamnya, namun benua ini berbeda dari Pecahan Ziwei, yang merupakan sebuah area penuh bintang. Tempat ini hanya terdiri dari sebuah benua. Dilihat dari sudut pandang lainnya, benua ini mungkin saja menjadi tempat tinggal bagi sosok-sosok terkuat di zaman kuno.     

Tentu saja, bahkan bagi Renhuang tingkat tinggi, benua ini masih bisa dianggap cukup luas, setidaknya bagi seseorang di tingkat yang sama dengan Ye Futian. Mereka sudah cukup lama menjelajahi benua ini, namun tampaknya mereka belum mencapai bagian pusatnya.     

Ye Futian dan yang lainnya mengamati semua yang ada di bawah mereka. Tampaknya benua ini tidak terlalu berbeda dari Prefektur Ilahi dan 3.000 Dunia Jalur Agung apabila membicarakan tentang perkotaan, gunung-gunung, hutan, dan kultivator yang ada di dalamnya, kecuali satu hal, dimana aura para kultivator yang tinggal di benua ini terasa berbeda. Secara umum, tingkat kultivasi mereka tampaknya sedikit lebih tinggi.     

"Apakah kita sebaiknya mendarat dan mulai mengumpulkan informasi?" Renhuang Chen bertanya pada Ye Futian.     

"Setuju." Ye Futian memahami apa yang dimaksud oleh Renhuang Chen dan menyetujui usulannya. Renhuang Chen langsung bergerak, dan dalam sekejap, dia melesat ke bawah. Tidak lama kemudian, Renhuang Chen kembali dan berkata, "Sama seperti rumor yang beredar, benua ini dikenal sebagai Benua Shenyi oleh para kultivator yang menghuninya. Menurut mereka, tempat ini adalah benua yang ditinggalkan oleh para dewa di zaman kuno dan telah melayang di area kosong selama bertahun-tahun, terus bergerak hingga akhirnya muncul di Dunia Asal. Mengenai alasan di balik kemunculannya, mereka juga tidak mengetahui jawabannya. Jika kita ingin mencari kebenarannya, kita bisa pergi ke Kota Shenyi, yang merupakan ibukota dari benua ini dan juga tempat dimana para kultivator terkuat berada."     

Ye Futian mengangguk pelan. Jadi ini adalah Benua Shenyi?     

Bahkan para kultivator yang tinggal di benua ini tahu bahwa mereka ditelantarkan oleh para dewa kala itu. Namun, menilai dari situasi mereka saat ini, mungkinkah penelantaran itu, pada kenyataannya, merupakan suatu bentuk perlindungan? Karena telah ditelantarkan, benua ini tidak mengalami kehancuran dan bisa bertahan hingga hari ini.     

"Ayo kita pergi," ujar Ye Futian. "Apakah penghuni benua ini juga mengetahui asal-usul benua yang mereka tinggali? Sama seperti yang dialami oleh Pecahan Ziwei?"     

"Aku juga penasaran tentang hal itu, jadi aku melakukan penyelidikan. Menurut mereka, setiap generasi dari leluhur mereka telah menjelajahi benua ini selama bertahun-tahun. Mereka ingin melihat dunia kultivasi dan kultivator lainnya. Setelah mencapai tingkat tertinggi, mereka menyadari bahwa benua ini memberi mereka keterbatasan, dan dunia ini tampak terlalu kecil di mata mereka. Namun selama bertahun-tahun, bahkan sampai detik ini, mereka belum menemukan apa pun. Mereka telah memastikan bahwa semua legenda itu memang benar adanya: mereka telah ditelantarkan dan diasingkan oleh para dewa, dan sekarang mereka benar-benar kembali berinteraksi dengan dunia luar," Renhuang Chen menjelaskan.     

Ye Futian tampak berpikir setelah mendengar semua penjelasan itu. Mereka bukanlah satu-satunya pihak yang ingin tahu tentang seluk-beluk benua ini. Para kultivator yang tinggal di benua ini juga tidak pernah berhenti mencari keberadaan dunia luar hingga akhirnya mereka tiba di Dunia Asal dan menemukan kebenarannya. Mungkin, mereka sama penasarannya dengan Dunia Asal, sama seperti bagaimana kultivator lain penasaran dengan benua ini.     

"Pasukan-pasukan terkemuka dari Dunia Asal saat ini seharusnya sudah tiba di Kota Shenyi," Ye Futian berkomentar.     

Renhuang Chen mengangguk sebagai tanggapan. Kemudian, kelompok itu pun melanjutkan perjalanan mereka bersama-sama!     


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.