Ah!
Ah!
Yin Wushuang melompat turun dari atas burung bangau yang dinaikinya, kemudian ia berkata kepada burung bangau itu, "Terima kasih banyak."
Burung bangau itu melihat ke arah Yin Wushuang lalu mengeluarkan suara, setelah itu ia terbang pergi dan meninggalkan Yin Wushuang di sana.
Karena Lu Yi tidak mengatakan akan menjemput Yin Wushang atau tidak, sehingga Yin Wushuang memutuskan untuk menunggu di sana terlebih dahulu dan tidak langsung pergi.
Saat ini Yin Wushuang ada di tempat tinggal orang kuat dari dunia tersembunyi, ia hanyalah orang luar, dan sebelum mendapatkan persetujuan dari tuan rumah ia tahu bahwa ia tidak boleh bersikap sembarangan.
[Apa Petapa Lu tidak mengatakan akan menjemput Tuan?]Unsur emas mengedip-ngedipkan matanya,[Kenapa Tuan tidak masuk ke dalam?]
"Jika aku bisa masuk, maka burung bangau itu pasti sejak awal sudah membawaku masuk. Bukannya memutar lalu sengaja berhenti di luar desa seperti sekarang." Yin Wushuang mengatakan hal itu dengan tenang dan ia terus menunggu.
Yin Wushuang terus menunggu hingga siang hari.
Jika dikatakan aneh sebenarnya memang aneh. Yin Wushuang masih tetap berdiri di tempatnya dan sekitar 10 meter dari tempatnya berdiri ada beberapa anak kecil yang sedang bermain dengan anjing, tapi mereka sama sekali tidak menghiraukan Yin Wushuang seolah Yin Wushuang hanya dianggap seperti udara.
Pada akhirnya, laki-laki yang menggunakan topi memancing dan sedang memancing di samping sungai itu tidak tahan lagi. Ia mengulurkan tangannya dan membuka topinya, kemudian ia bicara ke arah Yin Wushuang yang berada jauh darinya, tapi suaranya malah terdengar begitu dekat di telinga Yin Wushuang, "Hei, anak perempuan yang menggunakan pakaian hitam di sana, kamu mau berada di sana berapa lama? Ikanku kabur karena takut dengan auramu."
Suara laki-laki itu terdengar sangat jelas dan terdengar marah. Yin Wushuang sama sekali tidak menyangka ternyata laki-laki yang memiliki jenggot panjang putih, alis putih dan mengeluarkan aura orang tua itu sebenarnya wajahnya malah terlihat sangat muda.
Saat itu juga, Yin Wushuang tiba-tiba teringat dengan Lu Yi yang sudah hidup begitu lama, tapi ia malah terlihat seperti anak kecil.
Kemudian Yin Wushuang mengangkat kedua tangannya dan mengepalkannya ke depan dadanya untuk menunjukkan rasa hormatnya, setelah itu dengan sopan ia berkata, "Saya adalah Yin Wushuang, Ketua Sekte Dao dan Sekte Dan. Saya tidak memiliki maksud untuk mengganggu, tolong maafkan saya."
Hari ini Yin Wushuang menggunakan pakaian ketat berwarna hitam, ia juga mengingat rambutnya menjadi satu dan tinggi, ia terlihat seperti orang yang hebat.
Yin Wushuang tidak menggunakan riasan apapun. Meskipun hal itu membuatnya tidak sesempurna saat menggunakan riasan, tapi itu tetap membuat mata orang-orang yang melihatnya menjadi berbinar. Karena bagaimanapun juga di tempat ini penuh dengan aura keabadian.
3 tanda merah tipis yang ada di antara kedua alis, dan terlihat seperti bunga teratai di dahi Yin Wushuang itu membuat Yin Wushuang menjadi semakin mempesona.
Lalu ditambah dengan sorot mata Yin Wushang yang dingin dan jernih, serta sikapnya yang sesuai dengan semua penampilannya itu membuat orang yang melihatnya tidak akan mudah untuk melupakannya.
Laki-laki tampan dengan alisnya yang berwarna putih itu memperhatikan wajah Yin Wushuang. Sorot matanya tampak terkejut, dan saat ia mendengar perkataan Yin Wushuang, ia langsung bangkit berdiri dari kursinya. Lalu ia meletakkan alat pancingnya, "Ternyata kamu adalah Yin Wushuang, aku dulu pernah mendengar Su Yun mengatakan bahwa ada ketua sekte yang mau datang, tapi aku tidak menyangka bahwa ternyata kamu adalah perempuan yang begitu cantik."
Angin pun berhembus, kemudian tubuh laki-laki tampan beralis putih yang berada jauh dari Yin Wushuang itu mengeluarkan cahaya, setelah itu ia memeluk pinggang Yin Wushuang dari belakang. Kemudian ia memegang pipi Yin Wushuang dan berbisik di samping telinga Yin Wushuang, "Dunia kultivasi ini berat, susah menemukan kebahagiaan. Bagaimana jika ikut pulang bersamaku dan melakukan hal yang menyenangkan antara laki-laki dan perempuan sekaligus meningkatkan kekuatan kultivasimu, bagaimana?"
[Dasar mesum! Cepat sekali gerakannya! Tidak benar! Tuan, dia sudah bersikap kurang ajar! Dia mau melakukan itu dengan Tuan!]Mo Baobao seketika langsung dapat melihat maksud laki-laki itu. Ia pernah melihat orang mesum, tapi tidak pernah melihat orang yang begitu mesum seperti laki-laki itu!
Meningkatkan kekuatan kultivasi dan melakukan hal menyenangkan antara laki-laki dan perempuan, sudah jelas yang dimaksud adalah melakukan hubungan itu!
Yin Wushuang seketika mengangkat alisnya, ia mengangkat kakinya lalu dengan kuat ia menendang laki-laki itu.
"Ah!"
Suara teriakan yang keras terdengar, bahkan daun pun berguguran karena teriakan itu.
Yin Wushuang melihat ke arah laki-laki yang terjatuh ke atas tanah sambil memegang bagian bawah tubuhnya itu, setelah itu ia memalingkan pandangannya.
Yin Wushuang awalnya berpikir bahwa orang kuat yang ada di dunia kultivasi adalah orang yang bermartabat, tapi siapa sangka ternyata orang yang sedang memancing itu tidak lebih dari sekedar laki-laki mesum.