Permaisuri Kembali ke Sekolah

Selamat Atas Kembalinya Sang Ratu yang Gagah!



Selamat Atas Kembalinya Sang Ratu yang Gagah!

1Saat ini Yin Wushuang sedang menghadapi kesulitan.     

Raut wajah Wen Luo tampak suram kemudian ia berkata, "Aku adalah penyebabnya. Seandainya aku lebih memperhatikan laporan-laporan para pemegang saham yang tersebar, masalahnya tidak akan sampai serumit ini. Hu Zhen itu..."     

"Biar aku yang akan menyelesaikan masalah ini." Yin Wushuang melirik jam dinding lalu berdiri sembari berkata, "Aku juga salah karena mengabaikan manajemen. Kamu tidak perlu terlalu menyalahkan diri sendiri."     

Bagaimana pun juga Wen Luo bukanlah seorang superman, ia tidak mungkin bisa menangani semuanya.     

Lagi pula, masalah ini memang berawal dari dirinya sendiri, kerjasama dengan Liga Utara juga difasilitasi olehnya. Menyelesaikan masalah ini adalah tanggung jawabnya.     

Ketika Yin Wushuang baru saja berkata seperti itu, tiba-tiba ponselnya berdering. Itu adalah telepon dari Xuanyuan Qianqian.     

Yin Wushuang mengira Xuanyuan Qianqian meneleponnya karena ada urusan mendesak. Namun tidak disangka begitu ia mengangkat teleponnya, ia mendengar suara Xuanyuan Qianqian yang begitu bersemangat.     

"Si cantik kecil! Begitu kembali ke China kamu langsung membuat gempar, kamu bahkan tidak mengajakku! Aku sangat ingin kembali dan bertarung bersamamu hahaha!"     

Yin Wushuang tidak mengerti maksud perkataan Xuanyuan Qianqian, ia pun bingung, "Apanya yang gempar?"     

Sejak kembali ke China sampai sekarang, Yin Wushuang hanya pergi ke perusahaan Jun sebentar saja, kemudian datang ke perusahaan Wen. Dan sejauh ini ia tidak pernah melakukan apa-apa.     

Karena suaranya yang keras, Wen Luo yang duduk di depan Yin Wushuang juga mendengarnya. Wen Luo pun menggeleng-gelengkan kepalanya dengan tidak mengerti.     

"Lihat Weibo! Lihat daftar pencarian populer real-time!"     

Yin Wushuang melirik Wen Luo. Gerakan Wen Luo itu sangat cepat, ia langsung membuka Weibo di ponselnya. Dan seketika raut wajahnya langsung berubah, lalu ia memberikan ponselnya kepada Yin Wushuang.     

Nomor dua puluh tujuh dari daftar pencarian populer real-time:     

 [Selamat atas kembalinya sang Ratu yang gagah!]     

"Saat aku kembali, tidak ada paparazi atau wartawan yang menemukanku. Aku tidak pernah melepaskan masker dan kacamata hitam selama berada di luar." Yin Wushuang mengerucutkan bibirnya.     

Ia sudah mencapai kultivasi periode Chu Qiao. Ada atau tidak orang yang membuntutinya, ia tahu lebih baik dari siapapun!     

Kemudian Yin Wushuang mengklik melalui daftar pencarian itu. Di semua berita yang ada [Selamat atas kembalinya sang Ratu yang gagah!]ditambahkan sebuah video pendek.     

Setelah membuka videonya, barulah Yin Wushuang menemukan bahwa itu adalah dekorasi interior perusahaan Wen. Mestinya video ini direkam oleh seorang karyawan.     

Isi dari video itu tidak lain adalah seluruh kejadian konfrontasi antara Yin Wushuang dengan Xie Yu. Termasuk di dalamnya adalah perilaku buruk yang dilakukan oleh pria berkacamata dan laki-laki tua, serta keterkejutan orang-orang di sana. Komentar di bawahnya juga sangat heboh.     

[Bersuara untuk wanita di tempat kerja, tolak pelecehan seksual! Sang Ratu masih tetap gagah, para ksatria siap siaga kapan saja!]     

[Kejutan yang tidak terduga, tidak disangka sang Ratu kembali lebih awal! Para ksatria telah lama menunggunya!]     

[Beberapa waktu ini aku masih mengkhawatirkan perusahaan Wen, tidak disangka Ratu sudah kembali. Gelombang tamparan ini cukup kuat!]     

[Hahaha, Xie Yu si penerus sosialisme, tidak mau tunduk kepada siapa pun, tunduk saja kepada kata-kata sang Ratu!]     

"Sejak kejadian sampai dimuat di internet, semuanya dalam setengah jam." Nada suara Wen Luo sedikit terkejut, "Pengaruhmu sedikit menakutkan."     

"Efek selebriti. Artis wanita yang terpeleset di karpet merah saja bisa diposting di Weibo selama tiga hari, bahkan mungkin beritanya bisa melambung ke posisi nomor satu." Yin Wushuang sedikit menggelengkan kepalanya.     

Wen Luo membenarkan apa yang dikatakan Yin Wushuang itu dengan suaranya yang parau. Kalau mengatakan ia arogan, Yin Wushuang bisa sangat arogan. Tapi kalau mengatakan ia rendah hati, Yin Wushuang juga bisa sangat merendah sampai seperti debu. Ini juga salah satu pesona dari karakter Yin Wushuang.     

Kemudian Wen Luo membuka laptop dan mengklik tren saham perusahaan Wen. Garis yang semula terus merah dan menurun itu kini mulai hijau dan naik perlahan-lahan. Nilai saham perusahaan Wen perlahan mulai meningkat.     

Semua ini berkat 'bersuara untuk wanita di tempat kerja' yang menarik perhatian beberapa bos dan investor.     

Yin Wushuang juga telah melihat sekilas peningkatan itu, ia pun mengangkat bahunya dan berkata, "Perusahaan besar mencari selebriti sebagai ambasadornya, tapi langsung menggantinya dengan yang lain begitu selebriti itu meledak dengan berita buruk. Itu semua terjadi bukan tanpa alasan."     


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.