Aku Rasa Kamu Sudah Bisa Keluar
Aku Rasa Kamu Sudah Bisa Keluar
Semula ia berpikir bahwa lebih baik menambah satu teman daripada menambah satu musuh. Ia berencana untuk berterus terang kepada Yin Wushuang lalu saling bahu-membahu melawan Dewa Penguasa.
Meskipun kekuatan Yin Wushuang bukanlah yang tertinggi, tapi ia memiliki binatang magis yaitu Suzaku. Yang lebih penting lagi adalah bahwa Yin Wushuang juga membenci Dewa Penguasa.
Tidak ada yang tahu bahwa saat Zoe mencari Yin Wushuang, ia bertemu dengan pria terhormat yang bernama Jun Shangxie.
Sebagai seorang perdana menteri Liga Utara, ia tahu bahwa Jun Shangxie adalah Pemimpin pasukan khusus termuda di China. Tapi saat ini ia baru mengetahui satu hal lainnya, Jun Shangxie ini… ternyata juga Dewa Kematian. Dewa Kematian yang kekuatannya lebih tinggi dari semua dewa kematian.
"Besok pagi aku akan menunggu kalian di depan pintu rumah sakit." Setelah mengucapkan kalimat itu Zoe pun pergi.
Tidak lama setelah Zoe pergi, Lan Hai tiba-tiba membuka pintu kamar rawat inap rumah sakit dan ia pun masuk. Ia berkata dengan nada bicaranya yang penuh kepedulian, "Aku tadi bertanya kepada perawat, aku baru tahu kalau kondisi tubuhmu juga bermasalah. Ratu, kamu… Tuan Muda Jun!"
Ketika melihat ada Jun Shangxie yang sedang duduk di samping ranjang dengan mengenakan jaket hitam, Lan Hai pun langsung terkejut.
Seketika Jun Shangxie langsung mengangkat alisnya.
"Aku baik-baik saja." Yin Wushuang berkata dengan suaranya yang datar, "Bagaimana dengan Qianqian?"
"Dia sudah tidur." Lan Hai berjalan ke samping tempat tidur, dan hawa membunuh melintas di matanya, "Aku sudah melihat catatan medis yang ada di samping tempat tidurnya. Aku ingin mengetahui penyebab kegugurannya."
Meskipun telah mengalami keguguran dan sebenarnya itu adalah hal yang bagus bagi Xuanyuan Qianqian, tapi bagaimana pun juga Lan Hai harus mengetahui penyebab dari kejadian ini.
Rubah merah es adalah seorang siluman, dan Qianqian adalah anggota dari sekte suci. Bagaimana mungkin orang biasa dapat memaksanya untuk menggugurkan anak yang merupakan kombinasi dari keduanya?
'Yang membawa Qianqian ke sini juga Yin Wushuang. Kekuatan Yin Wushuang sudah lama berada di luar jangkauannya. Lagi-lagi siapa orang yang bisa membuat Qianqian terluka parah seperti ini di depan Yin Wushuang?' Semakin memikirkan hal itu, emosi Lan Hai semakin tidak tenang.
Yin Wushuang menundukkan kepalanya, setelah terdiam sejenak ia pun mengangkat kepalanya dan berkata, "Aku mempunyai seorang teman yang sudah meninggal karena telah menyelamatkanku. Dia adalah kekasih Kakak Sepupuku. Aku datang ke Liga Utara juga demi untuk mendapatkan Tongkat Kebangkitan."
"Aku tidak menyangka bahwa kepergianku kali ini akan memakan banyak waktu. Dan aku lebih tidak menyangka lagi ,bahwa Tongkat Kebangkitan itu akan direbut oleh yang dinamakan Dewa Penguasa di saat aku akan mendapatkan tongkat itu."
"Dewa Penguasa itu mau membunuhku pada saat Xuanyuan Qianqian sudah kritis karena menyelamatkanku. Dan di saat itulah aku juga baru mengetahui bahwa dia hamil."
"Dewa Penguasa?" Lan Hai pernah datang beberapa kali ke Liga Utara karena profesinya yang mengharuskan dia pergi ke Liga Utara. Ia memahami budaya lokal dan mengetahui Dewa Penguasa melambangkan apa. Yang membuatnya terkejut adalah bahwa tokoh dalam legenda ini ternyata bisa benar-benar muncul.
"Ya, Dewa Penguasa dari aliran Tian Shen itu." Yin Wushuang menganggukkan kepalanya sambil melanjutkan bicara, "Yang juga direbutnya adalah Roh Tanah yang baru saja aku temukan."
"Di mana Dewa Penguasa?" Lan Hai mengepalkan tinjunya dengan penuh amarah.
"Serahkan masalah Dewa Penguasa ini kepadaku dan Jun Shangxie. Qianqian telah kehilangan anaknya, meskipun dia tidak mengatakannya, tetapi pasti hatinya lebih sedih dari siapa pun. Aku mau kamu menemani dan merawatnya." Nada Yin Wushuang tegas tanpa perasaan, "Lagi pula dengan kekuatanmu yang sekarang, pergi juga akan menjadi beban."
Lan Hai menatap Yin Wushuang dan matanya tampak membulat. Di sisi lain, Jun Shangxie menggenggam tangan Yin Wushuang yang diletakkan di atas selimut sambil menatap Lan Hai dari ujung matanya. Seluruh tubuhnya memancarkan hawa gelap. Sorot matanya seakan-akan membawa sedikit peringatan.
"Aku rasa kamu sudah bisa keluar." Jun Shangxie berbicara dengan nada suaranya yang dingin, "Atau aku yang mempersilahkan dirimu untuk keluar?"
'Jelas-jelas ini adalah momen manis antara diriku dan Yin Wushuang. Mengapa mereka satu per satu datang?'
'Apa mereka tidak bisa memberikan ruang pribadi untukku dan Yin Wushuang?' Batin Jun Shangxie. Ekspresi wajah Jun Shangxie penuh dengan kata 'tidak senang'.
Diusir dengan begitu terus terang, sudut bibir Lan Hai pun tampak berkedut. Kemudian ia berbalik dalam diam dan tanpa suara. Lalu ia pun pergi sambil menutup pintu.