Halo Suamiku!

Pengaturan Terbaik (1)



Pengaturan Terbaik (1)

0Tak bisa disangkal, terdengar jelas bahwa pria itu memanggil Sang No dengan sebutan Tuan Muda.     

Sang No sendiri yang mengingat penjelasan kakak iparnya sebelumnya tanpa ragu langsung bangkit dari kursi seraya mengeluarkan mantel seragam sekolahnya yang longgar dari loker meja. Tepat sebelum melangkahkan kakinya, ketika melewati sisi An Xiaoyang, ia meninggalkan sebuah kalimat, "Tunggu aku di kelas sepulang sekolah."     

Wajah pemuda itu benar-benar bersih dan tampan, tubuhnya kurus, auranya dingin, dan sosoknya yang tinggi dan tegap itu kini berjalan keluar kelas di depan mata semua orang.     

An Xiaoyang yang melihat punggung itu semakin menjauh entah kenapa benaknya kembali memutar adegan mereka beberapa waktu lalu. Sontak, telinganya sedikit panas.     

Namun, tidak seperti dirinya yang hanya diam tersipu, semua orang di sekitarnya langsung meledak.     

Kini, tidak ada lagi keraguan mengenai latar belakang Sang No yang telah tersebar. Orang-orang yang baru datang kepadanya memanggilnya Tuan Muda!     

Terjadinya adegan ini secara tiba-tiba membuat anak laki-laki yang sebelumnya tidak percaya dan berteriak-teriak itu terdiam dan wajahnya tampak begitu jelek.     

Terutama saat ia melihat sekelompok orang yang berdiri di ambang jendela, memandangi tiga mobil yang diparkir di depan gedung pengajaran. Mobil yang ada depan dan belakang adalah mobil hitam sederhana.     

Namun, mobil yang terparkir di tengah-tengahnya adalah mobil yang sangat populer. Ini adalah mobil edisi terbatas senilai puluhan juta yuan.     

Beberapa anak laki-laki yang tahu tentang mobil itu langsung berteriak di ambang jendela sampai akhirnya mereka melihat Sang No dan yang lainnya keluar dari gedung pengajaran——     

Dua orang yang sebelumnya menjemput Sang No langsung membuka pintu mobil belakang dan mempersilakannya naik. Kemudian mereka masuk ke sisi depan dan mengemudikan mobil meninggalkan gedung sekolah.     

 ...!!     

"Sialan! Sang No terlalu rendah hati sebelumnya!"     

 **     

Setelah Sang No pergi dengan mobil, pria di dalam yang mengemudikan mobil edisi terbatas itu sendiri adalah Rong Zhan.     

Saat ini, ia mengemudi dengan kacamata hitam dan rokok elektronik di tangan.     

Tanpa menoleh untuk melihat Sang No, ia berkata dengan lemah, "Bagaimana dengan dua hari pertama? Bisakah kamu beradaptasi?"     

Setelah meninggalkan sekolah hari itu, Rong Zhan langsung melatih adik iparnya pada hari pertama, dan kemudian menyerahkan pengawasannya kepada orang lain. Karena ia dan istrinya tidak bisa berada di Kota G sepanjang waktu, jadi ia memberikan tanggung jawab kepada orang lain untuk melatih Sang No.     

Mulai saat itu, ia meminta Sang No untuk keluar berlatih selama 90 menit pada pukul 5:00 pagi. Bukan hanya karena ia diizinkan untuk meningkatkan kemampuannya, tetapi juga karena Rong Zhan telah memiliki pengaturan yang lebih penting.     

"Jauh lebih baik daripada hari pertama." Kini, Sang No menarik sudut bibirnya terlalu jauh.     

Mau tak mau, Sang No mengingat kembali tepat di hari pertama sebelumnya. Sejujurnya, ia sama sekali tidak menyangka jika akan dilatih kualitas fisiknya.     

Hari itu, kakak iparnya membawanya untuk berlari di bawah beban selama 50 menit, dan sisanya adalah 40 menit. Rong Zhan secara pribadi juga mengajarinya pertempuran jarak dekat. Pada awalnya, ia terus dipukuli dan tidak bisa melarikan diri. Alhasil, tubuhnya terluka tanpa bisa dihindari. Namun, ia tidak menunjukkan apa pun dari penampilannya. Lagi pula, semua itu tersembunyi di balik pakaiannya.     

Tapi ia telah belajar banyak dalam proses ini. Bagaimanapun, maksud dan tujuan dari pelatihan ini adalah bagaimana caranya agar ia tidak kalah telak, dan bagian mana yang memiliki daya dukung yang kuat.     

"Tapi, kakak ipar, apa kamu memintaku untuk berlatih ini karena takut aku akan dipukuli di sekolah?"     

Selain ini, Sang No tidak bisa memikirkan alasan lain saat ini.     

Begitu mendengar pertanyaannya, Rong Zhan tidak berbicara, dan hanya mengemudi langsung ke garasi besar 20 menit kemudian.     

"Ayo turun. Akan kutunjukkan sesuatu padamu."     

Setelah menutup pintu, Rong Zhan berjalan di depan dengan sebatang rokok di mulutnya.     

Di dinding garasi yang tidak jauh dari sana, terlihat cahaya yang sangat terang. Cahaya itu diproyeksikan di dinding dan menampilkan beberapa foto. Sebagian besar orang-orang di foto tersebut mengenakan pakaian sepeda motor dan helm. Mereka semua terlihat kuat dan tampaknya tidak mudah ditumbangkan.     

Setelah Sang No mengunci matanya pada foto-foto itu, ia bertanya, "Kakak ipar, siapa orang-orang ini? Tunjukkan padaku apa yang harus dilakukan dengan ini."     

Sembari bersandar malas di badan mobil untuk merokok, Rong Zhan membuka mulutnya perlahan…     


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.