Halo Suamiku!

Pesta Pertunangan Sudah Berakhir!



Pesta Pertunangan Sudah Berakhir!

2"Aku sudah putus dengannya! Kalian tidak tahu berapa banyak perbuatan tak berperasaan yang telah dia lakukan! Apa kalian semua benar-benar mengira dia wanita yang begitu lembut yang hanya bisa menangis? Dia orang gila! Dia sinting dan abnormal! Aku dipaksa untuk bertunangan dengannya! Foto-foto yang disebar secara online itu palsu! Aku sudah lama putus dengannya! Dia yang selalu menggangguku selama ini!"     

Semburan kata-kata ini, raungan yang tak tertahankan membuat orang-orang terperanjat, dan seketika keributan tak terhindarkan lagi.     

Apa yang sebenarnya terjadi disini?     

Apakah perjamuan pertunangan ini juga palsu? Sebenarnya ada apa di balik semua ini!     

Tang Ye tersentak dan kembali meraung, lalu menatap mata Sang Zhirou dengan dingin dan sinis, "Lihat itu, dan ibunya akan menangis. Pura-pura, kalian hanya akan terus berpura-pura! Wajah ini terlihat menyedihkan, tapi siapa yang tahu betapa ganas dan buruknya hati yang tersembunyi di balik wajah itu!"     

Sang Zhirou sudah lama membeku, tapi saat mendengarkan kata-kata ini, dia sangat tahu betapa Tang Ye membenci dirinya.     

Tang Ye tidak lagi memiliki perasaan untuk dirinya dan memberikan segalanya untuk Su Li.     

Dengan air mata berlinang, hati Sang Zhirou perlahan-lahan diisi dengan kebencian yang kuat. Dia membenci Tang Ye. Dia jelas sangat mencintainya, tetapi pria itu melakukan semua ini padanya dan memuntahkan kata-kata seperti itu di depan orang banyak.     

Sang Zhirou mengepalkan tinjunya yang entah kapan perlahan mengendur. Ada banyak orang yang membicarakannya di sekitar. Dia tahu bahwa dia tidak bisa berakhir seperti ini.     

Memaksa, mereka memaksanya.     

Dia melakukan semuanya sendiri!     

Jadi, ketika Tang Ye selesai berteriak, para tamu langsung menunjuk dan membicarakannya. Dia terhuyung mundur selangkah, menggelengkan kepalanya, menatap Tang Ye dan terisak, "Tang Ye, jika kamu tidak mencintaiku, kamu bisa mengatakannya lebih awal. Kenapa kamu ingin mengatakan kata-kata seperti itu di depan semua orang? Apa kamu masih berpikir bahwa malam ini, aku masih belum cukup merasakan sakit? Bagaimana bisa kamu melakukan itu padaku..."     

Dia mengatakannya sembari menangis terisak!      

"Tang Ye! Kamu sudah keterlaluan!"      

"Ini jelas acara kalian sendiri! Tapi kamu sudah menghamili wanita lain dan sekarang berani-beraninya kamu mengatakan fitnah semacam itu pada Zhirou. Kamu benar-benar sudah keterlaluan!"      

Beberapa selebritis yang sebelumnya bersama dengan Sang Zhirou berdiri untuknya dan mencela Tang Ye dengan keras.     

Memang, dibandingkan dengan Sang Zhirou, Tang Ye sekarang telah melakukan hal-hal bajingan di depan mereka semua. Tentu saja, mereka tidak akan mempercayai kata-kata Tang Ye. Terlebih lagi, Sang Zhirou adalah wanita yang lemah dan malang di mata mereka!     

Mereka bisa melihat dengan jelas apa yang telah Tang Ye lakukan pada Sang Zhirou malam ini!     

"Tutup mulut kalian!"      

Tang Ye sangat marah, tapi Sang Zhirou berdiri melanjutkan kata-katanya dengan mata merah, "Tang Ye, kamu bilang kamu tidak lagi mencintaiku, tidak menyukaiku, lalu mengapa kita harus bertunangan? Apa ini demi perusahaan dan warisan keluargamu, kamu menyeretku untuk bertindak seperti boneka dan membiarkanku memasuki rumahmu di masa depan? Kamu membenciku, jadi kamu tidak mau bertunangan denganku. Kalau begitu kenapa kamu harus melakukannya? Apa kamu masih bergantung padaku untuk segalanya?"     

Saat mengatakannya, air mata terus mengalir di wajahnya, "Aku telah salah membacamu. Apalagi saat kamu dan aku bertunangan, ada wanita lain yang datang untuk meminta pertanggungjawaban atas anakmu..."     

"Sang Zhirou, kamu!"      

Tang Ye tidak menyangka Sang Zhirou akan mengatakan gosip itu lagi dan tiba-tiba dia bergegas dan mulai mengangkat tangannya!     


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.