Dewa Obat Tak Tertandingi

Bala Bantuan Yang Tak Terduga 



Bala Bantuan Yang Tak Terduga 

3Seorang anak muda berpakaian jubah putih keluar dari kehampaan. Dia berjalan pelan ke arah Ye Yuan.      

"Qi Zixu!"     

Di tengah kerumunan, ketika Long Zhi melihat pemuda ini, raut wajahnya langsung berubah.      

Long Xiaochun melihat ke arah Long Zhi dengan muka penasarannya. Dia merasa kalau Long Zhi ini ketakutan.      

Tampak jela kalau si Qi Zixu ini bukan orang biasa.      

Bahkan orang bodoh pun bisa tahu kalau Kaisar Surgawi Klan Qilin ini, yang bisa melawan tekanan garis darah tulang kaisar, pastinya bukan orang biasa.      

Qi Shaoyun masih berlutut di sana sekarang!      

"Ye Yuan dalam masalah sekarang. Kaisar Surgawi Zixu ternyata tidak takut akan tekanan tulang kaisar!" Long Xiaohai berkata dengan ekspresi cemas.      

Namun, Long Zhi menggelengkan kepalanya dan berkata, "Siapa yang bilang kalau dia tidak takut akan tekanan tulang kaisar? Kalau dia tidak takut, dia pasti sudah lama menampar Ye Yuan sampai mati dengan satu tamparannya!"     

Long Xiaohai membuka mulutnya lebar-lebar, dia tercengang.      

Kekuatan tulang kaisar ini benar-benar melebihi imajinasinya!     

"Ternyata ada Kaisar Surgawi yang lain! Sepertinya kali ini, Klan Qilin serius."     

"Orang yang tidak bersalah mendapat masalah karena kekayaannya. Tuan Guru Kedua benar-benar mengatakannya dengan benar! Hanya si Qi Zhen saja tidak ada artinya di depan tulang kaisar ini."     

"Ketika Klan Qilin melihat tulang kaisar ini, mana mungkin mereka masih tahan!"     

...     

Semua siluman yang ada di kota ini sangat ketakutan. Situasi yang ada sekarang ini sudah di luar kendali. Bahkan Gongyang Lie juga melihat ke arah Kaisar Surgawi Zixu dengan begitu bodohnya. Dia tampak heran.      

Dia tidak menyangka kalau Klan Qilin ternyata mengirim Kaisar Surgawi Zixu ke sini.      

Meski sama-sama seorang Kaisar Surgawi, Qi Shaoyun ini tidak ada apa-apanya di hadapan Zixu.      

Kali ini, Ye Yuan tampak serius. Masalah ini sudah di luar kendalinya.      

Reaksi Klan Qilin jauh lebih kuat dibandingkan dengan yang dia bayangkan.      

Dia juga bisa mendeteksi bahwa kekuatan Qi Zixu ini jauh melampaui Qi Shaoyun. Kekuatan garis darahnya juga sangat kuat, bahkan dia merasa kalau tulang kaisar ini juga sulit dikendalikan.     

Lagi pula, tidak peduli seberapa kuat tulang kaisar, pada akhirnya, ini hanyalah sebuah tulang. Mustahil tulang ini bisa begitu kuatnya untuk menekan semua Klan Qilin.     

Ketika anggota Klan Qilin menjadi kuat sampai pada tingkat tertentu, mereka pastinya akan mampu melepaskan tekanan garis darah mereka. Namun, Ye Yuan bisa merasakan bahwa Qi Zixu ini tidak mudah untuk dihadapi.     

Dia hanya berpura-pura bersikap tenang. Ternyata, tekanan di badannya sama sekali tidak tenang.      

Ketika Shaoyun melihat Kaisar Surgawi Zuxi, dia tampak sangat gembira.      

"Tuan Zixu, kau … kau datang tepat waktu! Bocah ini ternyata berani mempermalukan Klan Qilin kita! Kau harus membunuhnya!" Qi Shaoyun melotot ke arah Ye Yuan dan berbicara dengan nada muram dan mencemooh.      

Entah sudah berapa puluh ribu tahun berlalu sejak dia muncul di dunia ini.     

Dia tidak pernah merasa dihina sampai seperti ini sebelumnya.      

Ada begitu banyak petarung siluman di bawah, tetapi dia ditekan hingga dia berlutut di hadapan pengawasan orang-orang ini.      

Kaisar Surgawi Zuxi sedikit mengangguk. Ini adalah tanda kalau dia paham.      

Ekspresinya tenang, tetapi sebenarnya, seluruh tubuh dan pikirannya dia gunakan untuk menahan tekanan tulang kaisar ini.     

Kalau dia tidak melihatnya dengan mata kepalanya sendiri, akan sangat sulit baginya untuk percaya bahwa tulang kaisar ini benar-benar bisa memiliki tekanan garis darah yang mengerikan.     

Di bawah tatapan semua orang, Kaisar Surgawi Zixu perlahan berjalan di depan tulang kaisar. Dia perlahan-lahan mengulurkan telapak tangan. Benang halus biru merayap keluar, merayap ke arah tulang kaisar seperti tanaman merambat.     

Tak lama kemudian, tulang kaisar ini terbungkus oleh tanda-tanda Dao yang begitu banyak.      

Kaisar Surgawi Shaoyun dan petarung Klan Qilin lainnya hanya merasakan tekanan di badan mereka sedikit menjadi ringan. Dan mereka bisa berdiri.      

Kedua mata Ye Yuan menyipit. Dia berusaha memaksa tulang kaisarnya untuk melepaskan diri dari kurungan tanda-tanda Dao. Namun, kekuatannya terlalu kuat. Dengan kekuatan yang Ye Yuan miliki, dia sama sekali tidak bisa berbuat apa-apa.      

Kaisar Surgawi Zuxi melihat Ye Yuan seolah dia sedang melihat seekor semut. Dia berkata dengan santainya,"Kau tidak perlu membuang-buang kekuatanmu lagi. Tulang kaisar ini memang milik Klan Qilinku. Sekarang, dia bisa kembali kepada pemiliknya yang berhak."     

 "Hahaha, kembali ke pemiliknya yang berhak? Klan Qilinmu ini sungguh tidak tahu malu sama seperti sebelumnya: Tongkat bengkok akan menghasilkan bayangan yang bengkok pula. Tidak heran kalau Qi Yun dan Qi Zhen itu juga tidak tahu malu," Ye Yuan berkata dengan suara tawanya yang keras.      

Ye Yuan benar-benar mengalami sikap sombong dan tidak tahu malu Klan Qilin ini. Dari atas ke bawah, gayanya benar-benar tak terduga sama!     

Kaisar Surgawi Zixu benar-benar acuh tak acuh dan berkata dengan dingin, "Apa kau sangat marah sekarang? Akan tetapi, kemarahanmu tidak dapat menyelesaikan masalah apa pun. Kau seharusnya marah akan kelemahanmu. Klan Qilinku telah ada dengan bangganya selama berabad-abad. Jadi seberapa hebatkah kekuatan kita? Bagaimana kami bisa membiarkanmu, yang hanya si Dewa Sejati ini, untuk bertindak ngawur? Mn?"     

Ye Yuan mendengus sinis. Dia sepertinya telah menerima serangan yang beratnya mencapai 30 ribu kaki dan membuat sosoknya melayang ke belakang. Darah segar menyembur liar dari mulutnya.     

Ye Yuan hampir tidak bisa menyeimbangkan badannya. Namun, begitu dia mengangkat tangannya, Kaisar Surgawi Zixu sudah sampai di depannya.      

"Berlutut!"     

Zixu berteriak. Ye Yuan merasa seolah langit dan bumi runtuh. Kekuatan yang tak terbatas langsung keluar. Tulangnya memancarkan suara kretek-kretek.      

Otot-otot di badannya sudah meneteskan darah merah kehitaman karena tekanan yang begitu kuat. Situasinya tampak muram.      

Namun, dengan keras kepala Ye Yuan berdiri.      

Di badan Ye Yuan, dua kekuatan garis darah bergolak ke langit.      

Pada saat bersamaan, Kanon Kekacauan Bentangan Langit berputar dengan kencangnya, berusaha menahan tekanan ini.      

Selain itu, Ye Yuan terus menerus melepaskan hukum ruang. Dia memandu kekuatan ini keluar.      

Kalau dia belum mencapai titik penghabisan, Ye Yuan tidak ingin menggunakan Ruang Sisa Dewa.      

"Membuatku berlutut? Tidak akan, kecuali aku mati!" Ye Yuan menggertakkan giginya dan berkata.      

Ketika Zixu melihat Ye Yuan melepaskan semua ilmu yang dia miliki dan ternyata bisa sedikit menahan tekanannya, ini membuatnya sangat syok.      

Dia melihat ke arah Ye Yuan dan sedikit mengangguk.      

"Hukum ruang, garis darah naga sejati! Kau punya sedikit ilmu juga! Aku harus akui kalau kau ini luar biasa. Sayangnya, di depanku, semuanya sia-sia. Berlututlah untukku!"      

Duar!      

Sebuah kekuatan yang lebih mengerikan melingkupi. Kekuatan in seperti menutupi langit dan bumi.      

Ye Yuan hanya melihat kegelapan saja. Dia ternyata hampir benar-benar berlutut.      

Dia tahu kalau dia masih tidak ingin melepaskan Ruang Sisa Dewa, dia pasti akan dipermalukan hari ini.      

Sesaat sebelum Ruang Sisa Dewa ini diaktifkan, sesosok murni putih muncul di samping Ye Yuan. Dia mengayunkan tinjunya dan langsung melepaskan pukulan.      

Duar!      

Krek, krek, krek...     

Retakan halus benar-benar muncul di ruang di sekitar Ye Yuan.     

Pada akhirnya, ruang itu dengan ledakan keras. Tekanan pada tubuh Ye Yuan tiba-tiba mereda dan dia benar-benar mendapatkan kembali kebebasannya untuk bergerak.     

Tekanan berat Kaisar Surgawi Zixu berikan padanya ternyata hancur menjadi debu oleh pukulan ini.     

Dia melihat sosok di sampingnya dengan wajah terkejut. Ye Yuan kaget tak bisa berkata-kata.     

"Heh heh, aku sudah bilang sebelumnya; aku ini sangat luar biasa!" Long Xiaochun mengacungkan tinjunya pada Ye Yuan dan tersenyum padanya dengan wajah berbinar.     

Long Zhi ketakutan hingga dia hampir terduduk di sebidang tanah. Dia tidak bisa berkata apa-apa ketika dia berbicara,"Sungguh sial! Kapan gadis ini berlari ke sini!"     

Long Xiaochun ini pintar dan nakal. Begitu Long Zhi lalai sejenak, dia menyelinap pergi. Namun saat ini, dia tidak bisa melihat gadis ini dengan diam saja. Dia hanya bisa melangkah keluar dan tiba di atas kehampaan.     

Kaisar Surgawi Zixu memandang Long Xiaochun dengan tatapan dingin dan berkata dengan suara serius, "Gadis kecil bangsa naga, apa menurutmu kaisar ini tidak berani membunuhmu?"     

"Jika kau berani membunuhnya, Klan Nagaku akan benar-benar berperang dengan Klan Qilinmu!"     

Long Zhi berkata dengan sinis sambil berjalan perlahan.     


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.