Selamat Tinggal Cinta Pertamaku

Mereka Kembali Hari Ini



Mereka Kembali Hari Ini

1Menjelang akhir tahun baru, angin dingin berembus dan membekukan sekitarnya. Sementara langit begitu berkabut, entah apakah ini pagi atau malam, semuanya sama, tampak diselimuti dengan awan dingin.     

Setelah istirahat makan siang, Ji Jinchuan memasuki kantor dan kembali bekerja seperti biasa. Saat ini telah memasuki akhir tahun, jadi dia sangat sibuk melakukan pekerjaannya. Xiao Cheng baru saja mengirimkan sejumlah dokumen yang sangat perlu ditandatangani dan disetujui olehnya. Tiba-tiba, ponsel di mejanya berdering. Dia hanya meliriknya dengan acuh tak acuh. Layarnya menunjukkan nomor telepon rumah dari kediaman utama Keluarga Ji. Akhir-akhir ini, hidupnya terasa sangat tenang dan Tidak ada hal buruk yang terjadi. Dia pun berpikir bahwa tujuan dari telepon itu mungkin untuk meminta dirinya dan Chen Youran kembali ke kediaman utama untuk makan malam bersama.     

Ji Jinchuan meletakkan ponselnya di telinganya dan menyapa dengan suara hangat, "Halo…"     

Suara Xie Suling datang dari ujung telepon dan berkata, "Jinchuan, Shaoheng dan istrinya telah kembali dari luar negeri. Bawa Youran kembali ke kediaman utama untuk makan malam bersama hari ini."     

Pulpen di tangan Ji Jinchuan seketika hilang arah, sehingga dokumen yang ditandatanganinya tercoret. Dia mengencangkan rahangnya dan tidak berbicara untuk waktu yang lama. Kemudian, suara Xie Suling kembali dapat dari seberang telepon. Pulpen itu dipegang erat olehnya di telapak tangannya, sampai-sampai tulang jarinya mengepal erat hingga berubah warna menjadi putih. Dia menundukkan kepalanya dan melihat ke tempat yang tercoret oleh ujung pulpen yang tajam.      

Setelah waktu yang lama, Ji Jinchuan berkata, "Aku tahu…"     

Ji Jinchuan kemudian melempar ponselnya ke samping, mengangkat tangannya, dan memijat pelipisnya. Dia sangat sibuk akhir-akhir ini, sehingga dia lupa apa yang dikatakan Ji Yangkun kepadanya beberapa hari yang lalu.      

"Heh…" Ji Jinchuan tiba-tiba tertawa mencibir dengan pelan. Entah apa itu ejekan untuk dirinya sendiri atau hal lain, namun kedengarannya sangat dingin.     

Xiao Cheng melihat raut wajah Ji Jinchuan dan dokumen yang tercoret dengan jejak panjang itu. Dia pun berkata, "Presiden Ji, lebih baik saya mencetak salinan dokumen itu lagi…"     

Ji Jinchuan memegang dahinya dengan satu tangan dan mengatupkan bibir tipisnya yang dingin tanpa mengucapkan sepatah kata pun. Ekspresi wajahnya tersembunyi di balik bayangannya. Xiao Cheng menatapnya sejenak, mengambil dokumen yang sudah ditandatangani, lalu melangkah pergi.     

***     

Setelah bekerja, Ji Jinchuan kembali ke Teluk Nanhai dan memasuki ruang tamu. Dia tidak menemukan Chen Youran di sana. Dia pun bertanya pada Bibi Wu, "Di mana dia?"     

"Nyonya ada di ruang atas…" jawab Bubi Wu sambil mengambil alih mantel Ji Jinchuan.     

Ji Jinchuan kemudian melonggarkan dasinya dan berjalan ke lantai atas. Tepat saat dia menginjak langkah terakhir, Chen Youran keluar dari kamar dengan mengenakan pakaian rapi. Dia pun seketika menghentikan langkah kakinya dan bertanya, "Apa ibu meneleponmu?"     

"Tidak…" jawab Chen Youran. Dia membawa tas di antara lengannya yang tertekuk. Ketika mendengar pertanyaan suaminya, dia melingkarkan syal di lehernya dan menatapnya dengan tatapan kosong.     

"Apa kamu mau keluar?" tanya Ji Jinchuan lagi sambil melirik pakaian Chen Youran.     

"Iya…" jawab Chen Youran. Hari ini adalah tanggal 31 Desember, hari terakhir tahun baru Imlek, yang juga merupakan hari ulang tahun putri Zhou Hong. Qiu Shaoze menghubungi dan mengajaknya pergi ke rumah Zhou Hong untuk merayakan ulang tahun putrinya.     

Ji Jinchuan tidak bertanya ke mana Chen Youran akan pergi, dia malah langsung berkata, "Ibu meneleponku dan meminta kita datang ke kediaman utama."     

"Oke…" jawab Chen Youran lagi. Ketika dia harus memilih untuk datang kediaman utama Keluarga Ji atau pergi ke rumah Zhou Hong, dia secara alami memilih yang pertama. Apalagi, Xie Suling menelepon mereka secara khusus.     

"Sekarang kamu sudah siap, ayo kita pergi," ajak Ji Jinchuan. Dia pun segera berbalik dan berjalan ke lantai bawah lagi.     

Ketika mereka naik ke dalam mobil, Chen Youran menghubungi Qiu Shaoze dan mengatakan kepadanya bahwa dia tidak bisa pergi. Qiu Shaoze pun mengeluh, namun tanpa terlalu banyak penjelasan, dia meminta maaf dan segera menutup telepon.     

Alat pemanas di dalam mobil sudah dinyalakan, Chen Youran pun melepas syalnya dan meletakkannya di pangkuannya. Lalu, dia bertanya, "Ibu tiba-tiba meminta kita untuk datang ke kediaman utama. Apa ada sesuatu?"     

Ji Jinchuan melihat ke depan dan tidak menjawab pertanyaan itu. Melihat hal itu, Chen Youran menatap suaminya dengan curiga. Wajah bagian samping pria itu tampak tajam dan kaku, sementara ekspresi wajahnya tampak datar, bahkan hampir terlihat tanpa ekspresi.     

Kemudian, Chen Youran mengulangi pertanyaannya sekali lagi dan Ji Jinchuan berkata dengan tenang, "Mungkin…"     

.


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.