Jiwa Naga Melawan Zhuyan
Jiwa Naga Melawan Zhuyan
"Groaar!"
Raungan naga memekakkan telinga tiba-tiba terdengar di langit malam. Gelombang suara yang kasatmata menyebar di langit gelap, dan dibarengi dengan tekanan besar di sana. Cukup banyak praktisi ahli merasa kulit mereka mati rasa kemanapun gelombang suara itu melintas. Sorot mata mereka segera berubah serius. Mereka bisa merasakan riak-riak energi yang tergolong liar dan ganas dari dalam gelombang sonik tersebut.
Berpasang-pasang mata seketika terfokus ke sana. Siapapun bisa melihat kalau naga hitam raksasa yang awalnya melayang naik, kini sekarang mulai menggeliat hebat. Ketika naga itu bergerak, cahaya hijau gelap mulai muncul dari sisik hitamnya. Tak lama kemudian, cahaya hijau aneh itu menyebar ke sekujur badan naga hitam dengan sangat cepat!
Cahaya hijau menyebar ke sekitar, dan sisik naga yang awalnya berwarna hitam kini samar-samar berubah menjadi warna hijau pucat, sedangkan sekujur badannya juga membesar. Cahaya hijau berpendar di cakar-cakar naganya yang besar. Seakan cakar itu mampu menghancurkan seluruh gunung hanya dengan sekali hentakan darinya.
Heavenly Dragon Aura adalah energi unik yang cuma dimiliki oleh anggota papan atas di Klan Naga. Meskipun naga hitam juga tergolong bagian Klan Naga, tapi kelas dia berada jauh dari level itu ketika masih hidup. Sekarang karena Lin Dong sudah menuangkan Heavenly Dragon Aura pada naga hitam, jelas kondisi ini sudah menyediakan bantuan Dewa pada jiwa naganya!
Naga hitam sekarang berwarna hijau karena adanya campuran cahaya hijau tersebut. Sosoknya yang besar dan sedingin es perlahan-lahan berkelok-kelok. Seakan naga itu memiliki badan metalik yang menguarkan kesan berumur dan keras.
"Jiwa naga di dalam Soul Treasure Tingkat Heavenly, huh?"
Xiao Shan menatap jiwa naga yang terbentuk di langit dari posisinya yang berada di dalam Zhuyan raksasa. Sorot muram terpancar di matanya. Kekuatan Lin Dong mungkin cuma berada di Tingkat Nirvana Yuan Tiga, tapi kemampuan tempurnya bahkan membuat Xiao Shan merasakan debaran jantung yang hebat. Pantas saja pemuda ini mampu mengalahkan kelompok Feng Cang.
"Meskipun jiwa naga, tapi sosok itu cuma merupakan jiwa anggota biasa di Klan Naga. Humph, hewan iblis Zhuyan milikku mengandung beberapa aura Zhuyan asli. Di masa-masa kuno, hewan ganas Zhuyan bakal membunuh anggota Klan Naga tanpa ragu!"
"Nak, serahkan Segel Nirvana milikmu!"
Xiao Shan tertawa dingin. Sosok Zhuyan raksasa di luar badannya kini mengulurkan tangannya yang besar dengan ganas. Tangan itu terlihat seakan tengah mengejar bintang dan bulan ketika meraih cepat pada jiwa naga. Kemanapun tangan besar itu melintas, bahkan udara di sana mulai mengeluarkan suara 'dhuaar' dan meledak keras.
"Meskipun kabarnya hewan ganas Zhuyan sangat kuat, kalian cuma memiliki bentuknya saja! Kurasa kau tidak akan mampu merebut Segel Nirvana milikku!"
Sorot dingin terpancar di mata Lin Dong. Dia menatap ke arah jiwa naga yang keganasannya seketika bertambah. Sorot mata Lin Dong tiba-tiba menajam. Dia mengayunkan tangannya, dan ekor naga raksasa mencabik udara dengan gerakannya. Sementara itu, cakar naga hijau besarnya yang terdiam juga menguarkan energi sangat besar, dan seolah mampu membelah dunia. Cakar naga itu beradu ganas dengan hewan ganas Zhuyan yang menyerang ke arahnya sambil diiringi tatapan berpasang-pasang mata!
"Dhuaar!"
Di langit malam, dua hewan raksasa beradu keras, dan riak-riak energi yang sangat ganas menyapu ke bawah. Seketika itu juga, suara ledakan keras terdengar. Ledakan itu mengguncang gendang telinga milik cukup banyak orang sampai telinga mereka terasa kesakitan.
"Dhuaar! Dhuaar! Dhuaar!"
Naga hijau itu merentangkan sosoknya ketika hewan ganas Zhuyan meraung. Dua hewan raksasa lantas beradu dengan kecepatan yang mencengangkan di bawah langit malam. Cakar-cakar mereka menghempas keras di sekitar, dan gelombang riak-riak energi yang mencengangkan menyapu cepat di langit. Beberapa puncak gunung yang terdapat di sekitar juga mulai ambruk ketika terkena energi tersebut.
Banyak praktisi ahli yang berada di bawah langit malam kini menatap dua sosok yang saling beradu dengan tidak terkendali. Wajah mereka terlihat sangat serius. Para praktisi di sana bisa merasakan kalau tiap serangan jiwa naga dan hewan ganas Zhuyan bisa membuat seorang praktisi ahli Tingkat Nirvana Yuan Empat terdesak sampai mengenaskan. Seandainya serangan mereka menyebar ke sekitar, kemungkinan tidak ada seorang pun di sini yang bisa menghadangnya.
"Kekuatan Lin Dong rupanya memang benar seperti kabar yang beredar. Dia bahkan bisa bertarung melawan Xiao Shan sampai sekuat itu…"
Beberapa orang sampai menggumam sambil memperlihatkan ekspresi serius. Untung saja mereka tidak langsung kehilangan akal karena rasa serakah yang tadi dirasakan. Karena kalau tidak, seandainya mereka yang sekarang bertarung melawan Lin Dong, kemungkinan satu hempasan jiwa naga bakal membuat mayoritas praktisi ahli Tingkat Nirvana Yuan Tiga terluka serius.
"Dhuaar!"
Keduanya kembali beradu ganas di langit. Jiwa naga dan jiwa Zhuyan bergetar sampai keduanya terhempas mundur lebih dari 300 meter. Momentumnya sangat mencengangkan.
"Orang ini…"
Xiao Shan yang fisiknya tersembunyi di dalam Zhuyan, merasakan kekuatan yang sangat ganas dan liar. Dia menggertakkan giginya tak berdaya. Di pertarungannya melawan Lin Dong, Xiao Shan tidak menahan dirinya sama sekali. Mengeluarkan jiwa iblis Zhuyan adalah salah satu jurus mematikan miliknya. Namun dia tidak pernah menyangka kalau bahkan jurusnya ini gagal melukai Lin Dong.
"Kekuatanku tak cuma sekedar satu level lebih kuat darimu! Aku ingin lihat seberapa lama kau bisa bertahan!"
Teknik segel tangan Xiao Shan berubah, dan sorot dingin terpancar di matanya. Yuan Power yang semakin kuat menyebar cepat dari badannya. Sosok Zhutan mulai membesar.
"Humph!"
Ketika menyaksikan Xiao Shan tidak berhenti mendesaknya, Lin Dong rupanya merasa terusik. Dia mendengus dingin dan mengayunkan tangannya. 'Black Dragon Sky Roaring Seal' tiba-tiba mendesing. Sesaat kemudian, segel itu berubah seperti gunung kecil. Warna hitam pekatnya mengeluarkan aura yang sangat berat,
"Heavenly Dragon Seal!"
Ekspresi Lin Dong terlihat serius. Segel tangannya langsung berubah, dan jiwa naga hijau mendadak meraung ke langit. Naga itu berubah menjadi cahaya hijau terang yang sepenuhnya masuk ke dalam segel metal hitam tersebut.
Setelah diberi energi yang kuat, cahaya hijau yang awalnya diam, kini berpendar di permukaan segel metal. Samar-samar, segel itu menjadi sosok naga besar yang meringkuk.
"Dhuaar!"
Segel metal hitam bergetar hebat. Hingga pada akhirnya, segel itu tiba-tiba menghempas keras ke bawah. Sosoknya bagai gunung yang melayang di langit ketika menghempas ganas pada sosok raksasa Zhuyan.
"Klang!"
Suara ledakan yang mencengangkan menggema di sana saat kekuatan mengerikan yang berpendar di segel hitam berhasil mendesak mundur jiwa iblis Zhuyan sampai beberapa ratus meter. Garis-garis retakan berukuran sebesar lengan mulai bermunculan di badan Zhuyan.
Serangan fatal Lin Dong langsung menghancurkan sosok jiwa iblis Zhuyan!
Kekuatan yang dikerahkan ketika Soul Treasure Tingkat Heavenly bergabung dengan Heavenly Dragon Aura rupanya sangat mengerikan.
"Krak!"
Garis-garis retakan di jiwa iblis mulai tersebar cepat sambil diiringi pandangan mata para praktisi yang tercengang. Hingga pada akhirnya, terdengar suara 'dhuaar' dan sosok itu sepenuhnya hancur. Gelombang energi menyebar ke sekitar, dan hutan di bawah seketika menjadi tanah datar.
Ledakan jiwa iblis juga menyebabkan sebuah sosok terhempas ke belakang dengan menyedihkan. Kakinya terus-menerus menekan udara. Dimensi udara di belakangnya terus-menerus meledak karena kekuatan mengerikan yang menguar dari sosoknya.
Sosok itu terhempas sampai 300 meter, dan akhirnya menstabilkan diri dengan sangat mengenaskan di hadapan banyak orang. Sosok itu segera menengadahkan kepalanya, dan memperlihatkan sebuah wajah yang terlihat mengerikan di sana. Sosok itu adalah Xiao Shan.
"Ketua!"
Para praktisi ahli Dinasti Jaring Besar memperlihatkan perubahan drastis pada ekspresi mereka saat menyaksikan kejadian tersebut. Rupanya dia tidak menyangka kalau Xiao Shan yang sangat kuat bakal terdesak sampai mengenaskan dalam pertarungannya melawan Lin Dong.
"Serang! Tangkap sisanya!"
Sorot mata Xiao Shan berubah ganas dan tanpa ampun saat dia berteriak dengan suara kasar. Setelah pertarungan ini terjadi, dia akhirnya paham betapa besar kekuatan yang dimiliki oleh Lin Dong. Jelas dia enggan bertarung sendirian. Dinasti Jaring Besar memiliki banyak anggota, dan kemungkinan mereka bisa unggul kalau menyerang secara bersama-sama.
"Siap, laksanakan!"
Sorot ganas juga terpancar di mata para praktisi ahli Dinasti Jaring Besar setelah mendengar teriakan Xiao Shan. Mereka segera bergegas dan menyerang kelompok tikus kecil yang berada di puncak gunung.
"Kalian semua jangan sampai bergerak!"
Sorot mata tikus kecil berubah dingin saat memandang para praktisi ahli Dinasti Jaring Besar yang mendekat. Dia berteriak dingin dan menjentikkan 10 jarinya. Cahaya ungu hitam langsung membentuk rantai-rantai ungu hitam. Rantai-rantai itu membentuk seperti lapisan pukat yang menjebak semua praktisi ahli Dinasti Jaring Besar.
"Dhuaar! Dhuaar!"
Para praktisi ahli Dinasti Jaring Besar bergantian menyerang ketika mereka terhalang tikus kecil. Ilmu bela diri yang kuat diarahkan pada lapisan pukat. Tapi, fakta yang membuat mereka agak terkejut adalah walaupun mereka menggabungkan kekuatan, mereka masih tidak bisa menghancurkan lapisan pertahanan tersebut. Hati mereka sontak mendingin. Para praktisi itu menatap ke arah pemuda tampan di kejauhan yang memperlihatkan sorot mata sedingin es, kemudian merasa cemas.
"Kalian ada begitu banyak tapi tidak bisa menghancurkan pertahanan ini. Apa sebenarnya yang kalian semua lakukan?"
Xiao Shen juga merasa kalau ada yang tidak beres, dan dia berteriak marah. Dia sepertinya sudah meremehkan kekuatan kelompok Lin Dong.
"Sialan! Seandainya aku tadi tahu, pasti aku akan memanggil Dinasti Segel Darah kemari…"
Xiao Shan menggertakkan giginya. Dinasti Segel Darah yang diucapkannya barusan adalah dinasti lain yang juga mendapatkan salah satu dari empat peninggalan sekte iblis besar.
"Kemungkinan tidak mudah untuk berhasil kali ini. Sepertinya aku perlu mundur lebih dulu."
Mata Xiao Shan bercahaya dan dia ingin kabur. Tapi, dia baru berpikir seperti itu dalam hatinya ketika angin kencang muncul dengan tidak biasa di atas kepalanya. Dia segera mendongak dan melihat wajah datar Lin Dong.
"Aku sudah memberimu kesempatan. Tapi kau malah terus-menerus memaksakan keberuntunganmu. Kalau memang demikian, kau tidak bisa menyalahkanku karena tidak memberimu ampun!"
Niat membunuh menyeruak di mata Lin Dong. Rupanya dia sudah murka karena ulah Xiao Shan. Lin Dong mengulurkan tangannya, dan cahaya hijau muncul dengan tidak terkendali. Siapapun bisa melihat lapisan sisik hijau menyebar cepat di tangannya. Tak lama kemudian, tangannya membesar, dan seluruhnya berubah menjadi cakar naga berwarna hijau!
Di masa lalu, Lin Dong cuma bisa mengubah satu jari naga. Tapi, setelah merasakan pertarungan sengit barusan, penguasaan Lin Dong terhadap 'Green Heaven Materialized Dragon Skill' ternyata sudah meningkat pesat. Sekarang dia bisa mengubah tangannya menjadi cakar naga!
"Green Dragon Palm, hancurkan jiwanya!"
Telapak tangan naga mendesing saat menghujam ke bawah. Cahaya hijau itu mencabik ke dimensi kosong. Xiao Shan cuma bisa memandangnya dengan ekspresi terkejut ketika cahaya itu melintas. Sesaat kemudian, cahaya itu membawa serta aura sangat ganas saat cakar naga raksasa tersebut mendarat tanpa ampun di badannya!
"Dhuaar!"
Kekuatan mengerikan menyebar ke sekitar, dan Xiao Shan segera memuntahkan banyak darah segar. Lin Dong lantas meraih tangan Xiao Shan ketika pria itu terjatuh. Sambil dipandangi dengan sorot mata Xiao Shen yang murka, Lin Dong menghisap Segel Nirvana Tingkat Heaven berwarna emas berkilau di tangan pria tersebut.
"Heh, benar-benar Segel Nirvana Tingkat Heaven yang kuat. Sepertinya kau sudah menghisap cukup banyak Segel Nirvana milik praktisi lainnya. Tapi, akulah yang mendapatkan manfaat darinya!"
Lin Dong melihat telapak tangannya sendiri yang kini berangsur-angsur memiliki jejak warna emas ungu setelah menghisap Segel Nirvana milik Xiao Shan. Seringai aneh muncul di wajah Lin Dong.