Ilmu Pengguncang Alam Semesta

Bertarung



Bertarung

0"Dong! Dong!"      

Serpihan-serpihan gelas anggur terjatuh di atas lantai dan suara lantang menggema di dalam gedung. Sebagai akibatnya, jantung kerumunan sontak berdegup kencang. Beberapa pasang mata agak berkedut saat memandang ke arah wajah Huang Ling yang berlumuran darah. Sesaat kemudian, mereka menoleh memandang Lin Dong yang terlihat tenang seakan dia tidak melakukan apapun. Mereka semua lantas diam-diam menelan ludah. Lin Dong memang praktisi mengerikan yang sudah membunuh lima praktisi Tingkat Profound Death. Dia tidak memperlihatkan rasa iba saat menyerang…      

Ekspresi Huang Ling agak berkedut saat ini. Meskipun wajahnya sekarang berlumuran darah, tetapi dia tidak terluka parah. Namun penampilannya membuat dia terkesan agak menyedihkan.      

"Brengsek, aku pasti akan membunuhmu hari ini!"      

Dengan identitas yang dimiliki Huang Ling, dia jelas tidak pernah mengalami perlakuan seperti itu. Sorot matanya segera berubah mengerikan, dan niat membunuh sontak menyeruak dari dalam hatinya seperti air bah.      

"Dhuaar!"      

Yuan Power yang teramat ajaib mendadak menyeruak dari dalam badannya setelah suara bernada mengancam Huang Ling itu terdengar. Qi kematian tipis juga berpendar di dalamnya, sehingga membuat Yuan Power itu sangat mematikan.      

Fakta kalau Huang Ling bisa naik ke peringkat sembilan di Daftar Praktisi Pemula adalah bukti dari kemampuan yang dimilikinya. Auranya saja sudah jauh melampaui praktisi ahli level Profound Death Tingkat Awal biasa. Mereka yang bisa masuk peringkat 10 besar di Daftar Praktisi Pemula sudah mengalahkan praktisi dengan kekuatan serupa. Bahkan, Huang Ling juga pernah membunuh praktisi ahli level Profound Death Tingkat Awal sebelumnya.      

Jelas kalau dia terhempas mundur barusan dikarenakan lengah. Bagaimanapun juga, Huang Ling sama sekali tidak mengira Lin Dong bakal nekat menyerangnya, bahkan dengan adanya dua kawan baik yang menemaninya.     

"Whoo!"      

Mata Huang Ling menggelap dan dingin, lalu sosoknya mendadak menerjang maju. Yuan Power yang ajaib berkumpul di tangannya, dan samar-samar membentuk kepala harimau. Kepala harimau itu membuka mulutnya yang beringas dan berdarah. Gigi-gigi tajamnya dibentuk dari Yuan Power tak berbatas yang dipadatkan, dan gejolak Yuan Power yang sangat tajam juga menyebar di dalamnya.      

"Tiger Teeth Force!"     

Teriakan bernada rendah dan dalam terlontar dari mulut Huang Ling, serta raungan harimau juga terdengar. Beberapa praktisi di sana merasakan aura mengerikan menghantam wajah mereka, dan bahkan udara di sekitar mengeluarkan ledakan-ledakan sonik yang tajam.     

Rupanya Huang Ling sangat beringas. Dia sama sekali tidak berminat mengecek kekuatan Lin Dong. Alih-alih, dia ingin segera mencabut nyawa Lin Dong.      

"Lin Dong, berhati-hatilah!"      

Trio Gu Mengqi segera memperingatkannya ketika melihat Huang Ling menerjang secara agresif.      

Sosok Huang Ling bergerak secepat kilat. Dalam waktu singkat, dia sudah muncul di depan Lin Dong. Tatapan matanya terlihat dingin mencekam saat dia mengarahkan pukulan ke depan. Meja dan kursi di sekelilingnya semua hancur menjadi debu karena dampak kekuatan yang dikerahkan Huang Ling.      

Tiger Teeth Force dikerahkan tanpa ampun ke depan. Ketika ilmu bela diri itu hendak mengenai Lin Dong, sebuah cahaya hijau mendadak menyeruak. Raungan naga lantas segera terdengar. Tak lama setelahnya, pukulan bercahaya hijau bergemuruh ke depan, menghantam keras pada Tiger Teeth Force.      

"Blaar!"      

Suara ledakan rendah dan dingin yang memekakkan telinga menyebar di dalam gedung. Sementara itu, riak-riak energi kasat mata juga menyebar cepat. Para praktisi di sekitar bergegas mundur saat menyaksikan kejadian tersebut. Kemungkinan mereka takut kalau sampai terseret dalam masalah itu.      

Dua kekuatan pukulan tak ada yang saling mengungguli. Ekspresi Huang Ling mendadak berubah setelah beberapa kali helaan napas, lalu menyadari Tiger Teeth Force-nya ternyata kalah dalam kecepatan yang mencengangkan. Seiring kekuatan itu berkurang, sebuah tangan menembus pertahanannya seperti hantu, lalu mendarat di dadanya dengan secepat kilat.      

"Dhuaar!"      

Suara ledakan rendah dan dalam ketika daging saling menghantam sontak menggema. Tak lama kemudian, semua orang tercengang menyaksikan sosok Huang Ling rupanya terpental mundur. Sesaat setelahnya, dia mendarat susah-payah di tanah. Badannya tergelincir di tanah, meninggalkan jejak sepanjang belasan meter, hingga akhirnya berhenti secara menyedihkan.      

Semua orang menatap Huang Ling yang kembali terpukul mundur tak berdata, dan pupil mereka menciut. Selama duel barusan, bisa dibilang kalau Huang Ling memang lengah. Tetapi, kali ini dia sudah kehilangan alasan…      

Ada alasan mengapa Lin Dong sudah menggantikan Huang Ling dan mendapatkan peringkat sembilan. Kemungkinan insiden yang terjadi di wilayah Sky Lightning Sea memang benar.      

"Sudah kubilang, jangan memancingku."      

Lin Dong perlahan-lahan menegakkan badannya setelah berhasil mendesak Huang Ling dengan satu pukulan. Aura dingin menguar dari matanya yang berwarna hitam legam. Sementara itu, cahaya hijau menyilaukan menyeruak di sekeliling badannya. Sikap agresif Huang Ling barusan rupanya sudah memicu nafsu membunuh Lin Dong.      

"Lin Dong, kau berani bersikap sembrono di tempat ini?!"      

Ekspresi Chen Qing dan Li Lin berubah ketika menyaksikan kalau Huang Ling rupanya terpukul mundur oleh tindakan Lin Dong dalam duel secara langsung. Mereka segera turun tangan dengan ekspresi masam, dan berdiri di jalur Lin Dong melangkah.      

Lin Dong menatap ke arah dua praktisi tak ramah tersebut. Dia tetap melangkah maju dan langsung menuju ke arah mereka berdua.      

"Kau cari mati!"      

Amarah terpancar di mata duo Chen Qing ketika menyaksikan sikap Lin Dong. Ketika mereka melangkah bersama-sama, Yuan Power ajaib mendesak dimensi di sekitar sampai meledak. Mereka berdua mengerahkan telapak tangan ke depan, lalu langsung berhadapan dengan Lin Dong.      

"Swuush!"      

Cahaya hijau berpendar di badan Lin Dong, dan dia menerjang ke arah mereka dalam garis lurus. Dia membiarkan angin-angin telapak tangan tajam itu mengenai badannya sambil diiringi suara-suara riuh-rendah dari sekitar.      

"Chi!"      

Namun, suara rendah serta dalam di mana daging saling menghantam ternyata tidak terdengar ketika angin-angin telapak tangan itu mendarat di badan Lin Dong. Alih-alih, serangan telapak tangan duo Chen Qing langsung melewati badan Lin Dong.      

"Ilusi?"      

Ekspresi duo Chen Qing berubah drastis setelah menyaksikan serangan-serangan telapak tangan mereka melintasi badan Lin Dong. Dua praktisi segera berbalik, lalu mendapati Lin Dong sudah muncul di belakang mereka seperti hantu.      

"Cepat sekali!"      

Tak kurang praktisi berinsting tajam di dalam gedung tersebut. Oleh karena itu, ekspresi para praktisi di sana sontak berubah mengerikan. Kecepatan Lin Dong jelas sudah meningkat sampai ke level yang cukup mengerikan. Bahkan, dia sangat cekatan, sampai-sampai duo Chen Qing tidak bisa mendeteksinya.      

"Kurasa kekuatan pemuda itu seharusnya lebih tinggi dari peringkat sembilan!"      

Beberapa orang diam-diam tercengang ketika menyaksikan peristiwa tersebut. Jika menimbang situasi sekarang, Lin Dong jelas punya kemampuan melampaui peringkat yang disematkan pada dirinya. Paling tidak, bahkan praktisi peringkat enam yang berada di atas Chen Qing, pasti tidak bisa melewati mereka berdua semudah itu.      

"Menarik sekali."     

Di satu lantai di atas mereka, seorang pria berbaju biru menyandarkan diri di pilar dan menyaksikan pertarungan di bawah dengan penuh miat. Kedua tangan pria itu mengeluarkan cahaya putih, dan terdapat simbol aneh bercahaya di pergelangan tangannya. Kalau dilihat lebih dekat, simbol itu terlihat seperti segel gajah putih.      

"Dia cukup kuat. Selain itu, dia juga ahli dalam urusan penempaan Mental Energy."      

Di samping pria berbaju biru, terdapat seorang pria berbaju abu-abu. Pria itu terlihat biasa saja, tetapi sorot matanya sangat jernih. Siapapun akan merasa kebingungan dan pusing jika menatapnya terlalu lama.      

"Bahkan seandainya trio Chen Qing menggabungkan kekuatan, kemungkinan mereka tidak akan bisa unggul melawan Lin Dong. Kali ini mereka sudah bertemu dengan lawan yang tangguh." Pria berbaju biru itu terkekeh.      

Pria berbaju abu-abu mengangguk. Pandangan matanya diarahkan ke sudut gedung. "Tapi, kemungkinan orang itu akan turun tangan. Dia punya hubungan yang baik dengan kelompok Huang Ling dan tidak akan membiarkan Lin Dong membunuh mereka."      

"Dan lagi, dia sepertinya mengincar posisimu, 'kan? Kemungkinan dia akan menantangmu hari ini."      

Pria berbaju biru mengangguk santai. "Dia akan naik ke level Profound Death Tingkat Menengah…"      

"Oh?" Pria berbaju abu-abu mengangkat alis, sorot terkejut terpancar di matanya.      

Sementara mereka berdua berbincang, Lin Dong muncul di samping Huang Ling yang terlihat menyedihkan. Lin Dong menjentikkan jarinya, dan angin berputar yang teramat tajam lantas terlontar ke arah dahi Huang Ling dengan secepat kilat.      

Telapak tangan Lin Dong menghantam ke tanah, badannya segera mundur cekatan. Beberapa serangan telapak tangan dikerahkan dan dia berusaha menghadang serangan yang mengincar ke arahnya.      

"Swuush!"     

Badan Huang Ling terpental sampai 30 meter ke belakang, dan pupilnya mendadak menciut. Tatapan matanya diedarkan ke area sekitar, dan dia tercengang mengetahui Lin Dong sudah muncul secara misterius di belakangnya.      

Pandangan mata Lin Dong terlihat acuh, sementara tangannya membentuk seperti pedang. Cahaya hijau menyeruak dan Lin Dong menebas udara, lalu mengayunkannya tanpa ampun ke arah Huang Ling. Sikapnya yang tangguh itu tidak membiarkan Huang Ling untuk menghindar.      

Pedang telapak tangan Lin Dong sudah hampir menebas badan Huang Ling ketika matanya mendadak terbelalak. Sebuah kekuatan yang teramat mengejutkan terlontar mengarah di titik fatal di punggungnya secara secepat kilat.      

Langkah kaki Lin Dong terhenti. Dia segera berbalik dan mengerahkan pukulan. Cahaya hijau berpendar, dan pukulannya menghancurkan kekuatan tersebut. Sementara itu, badan Lin Dong agak bergetar. Tak lama setelahnya, dia perlahan-lahan mendongak, lalu menatap ke arah sudut gedung di mana terdapat sebuah sosok memegang botol anggur duduk di pegangan tangga. Pria itu memperlihatkan raut acuh saat menatap Lin Dong.      

Pandangan praktisi di sekitar lalu mengarah pada sosok yang saat ini sedang membawa botol anggur. Ekspresi mereka berubah, dan gedung yang awalnya ramai, mendadak hening.     


Tip: You can use left, right, A and D keyboard keys to browse between chapters.