Kulit Emas Keunguan
Kulit Emas Keunguan
Badan Lin Dong membeku ketika cahaya emas keunguan masuk ke dalam dirinya. Sesaat kemudian, wajahnya langsung berwarna keunguan, dan sinar-sinar cahaya emas keunguan terpancar dari matanya.
"Sialan…"
Umpatan murka terlontar dari sela-sela gigi Lin Dong dengan bersusah payah, sementara badannya gemetar perlahan. Saat ini, organ dalamnya sudah dibolak-balik oleh cahaya emas keunguan yang menyusup masuk.
Cahaya emas keunguan itu seperti naga dari zaman kuno. Cahaya itu bergerak tak terkendali di dalam badan Lin Dong dengan sangat brutal. Tak peduli seberapa kuat fisiknya, dia masih bisa merasakan sensasi yang teramat menyakitkan.
"Huu!"
Lin Dong dua kali menghirup napas dalam-dalam dan berusaha keras menahan rasa teramat sakit di dalam badannya. Sesaat kemudian, dia segera duduk dan kendali pikirannya masuk ke dalam dirinya. Tak lama setelahnya, Yuan Power bergulung cepat di sekeliling cahaya emas keunguan yang melesat masuk ke dalam badannya.
"Dhuaar! Dhuaar! Dhuaar!"
Namun, tindakannya tidak terlalu berpengaruh. Sikap mendominasi yang diperlihatkan oleh cahaya emas keunguan itu sudah mencapai level mencengangkan. Segala macam halangan sudah dihancurkan paksa olehnya, dan cahaya itu terus mengamuk tak terkendali di dalam pembuluh darah Lin Dong.
"Brengsek!"
Lin Dong mengumpat murka. Dengan kendali pikiran, Devouring Ancestral Symbol berubah menjadi cahaya hitam mengerikan yang menyapu ke sekitar. Di waktu yang bersamaan, Ancient Universe Formation melayang di atas Dantian-nya.
Ketika dua benda Dewa itu bergerak, sinar cahaya emas keunguan sepertinya juga merasakan kalau dia sedang berada dalam bahaya. Sikapnya yang cenderung merusak akhirnya agak tertahan. Namun, rupanya sinar cahaya emas keunguan enggan membiarkan kondisinya tetap seperti ini semudah itu. Cahaya itu bersinar dan terus bergerak secara acak di dalam tangan, kaki, serta tulang-belulang Lin Dong.
"Mari kita lihat kau bisa lari kemana?"
Kendali pikiran Lin Dong terus mengikuti tak jauh di belakang cahaya emas keunguan. Sambil terkekeh dingin, Devouring Ancestral Symbol berubah menjadi lubang hitam, lalu muncul di depan cahaya emas keunguan. Tak lama setelahnya, Ancient Universe Formation menyapu dari belakang. Array tersebut berubah menjadi tirai cahaya yang segera menyelimuti sinar cahaya emas keunguan.
"Blaar! Blaar!"
Cahaya emas keunguan itu menghempas tanpa ampun pada tirai cahaya yang dibentuk oleh Ancient Universe Formation. Namun, rupanya sinar cahaya tidak bisa kembali menyerangnya seperti barusan. Alih-alih, sinar cahaya emas keunguan itu kembali dihempaskan.
"Aku penasaran ingin tahu sebenarnya kau itu apa. Berani-beraninya bersikap semaumu di dalam badanku!" Ekspresi Lin Dong berubah beringas. Jika bukan karena Devouring Ancestral Symbol dan Ancient Universe Formation yang menjaga badannya, kemungkinan dia bakal tersiksa karena cahaya emas keunguan tersebut, lalu mengalami nasib lebih buruk dari kematian…
Kendali pikiran Lin Dong terpaku pada cahaya emas keunguan. Setelah mengawasinya lekat-lekat, dia akhirnya menyadari kalau cahaya emas keunguan itu sepertinya berupa ... kulit emas keunguan seukuran ibu jari?
Lin Dong agak tercengang ketika memandang ke arah kulit emas keunguan dan tak bisa kembali sadar selama beberapa saat. Benda yang terbebas dari retakan pada lapisan cahaya itu rupanya adalah sepotong kulit? Terlebih lagi, kulit itu rupanya bergegas masuk ke dalam badannya?
Situasi itu membuat Lin Dong tak mampu tertawa apalagi menangis. Akan tetapi, dia akhirnya berangsur-angsur kembali tenang. Kulit emas keunguan itu mungkin hanya seukuran kuku manusia, tapi mengandung gejolak energi yang sangat kuno…
Gejolak energi itu tidak asing. Energi tersebut juga merupakan Qi Desolation. Namun, Qi Desolation yang terkandung dalam kulit emas keunguan itu punya perbedaan dasar dalam segi kualitas jika dibandingkan dengan Qi Desolation di lantai tujuh…
"Aku akan mencoba memurnikannya…"
Pikiran itu melintas dalam kepala Lin Dong. Kulit emas keunguan di sana mengandung Qi Desolation yang sangat murni. Jika dia bisa menghisapnya, maka kemungkinan bakal sangat bermanfaat bagi Green Heaven Materialised Dragon Skill.
Saat ini, Lin Dong tak punya pilihan selain merasa agak bersemangat. Tanpa menunda lebih lama, kendali pikiran melintas di kepalanya, dan Devouring Ancestral Symbol mendesing. Benang-benang cahaya berupa kekuatan penghisap melilitkan diri di sekitar kulit emas keunguan.
Kulit emas keunguan itu jelas bukan benda biasa. Oleh karena itu, seakan tidak ada efek di awal bahkan ketika berhadapan dengan kemampuan penghisap dan penempaan yang dilakukan oleh Devouring Ancestral Symbol. Namun, Lin Dong tidak merasa cemas. Tak peduli darimana asal-muasalnya, benda itu sekarang berada di bawah kendalinya, dan tak akan bisa membuat masalah sedikit pun.
Kulit emas keunguan itu akhirnya bergetar setelah kekuatan penghisap Devouring Ancestral Symbol berangsur-angsur semakin kuat. Bagian-bagian tipis cahaya emas keunguan dikelupas, dan akhirnya berubah menjadi benang-benar energi emas keunguan yang berhamburan.
Lin Dong mengerahkan Yuan Power-nya dan berhati-hati melilitkannya pada energi emas keunguan tipis tersebut. Ketika Yuan Power-nya bersentuhan dengan Qi emas keunguan, sebuah raungan yang seolah berasal dari zaman kuno mendadak bergemuruh dalam badan Lin Dong.
"Blaar!"
Yuan Power yang menyelimuti energi emas keunguan itu meledak sesaat kemudian. Benang-benang energi emas keunguan melayang naik, dan akhirnya masuk ke retakan-retakan di antara titik akupuntur Lin Dong.
"Krak! Krak!"
Setelah energi emas keunguan masuk ke dalam badan Lin Dong, pemuda itu agak tercengang ketika menyadari tulang, otot, titik akupuntur, dan bagian-bagian lain dalam badannya rupanya tengah menggeliat. Garis-garis emas keunguan juga menjalar di dalam badannya. Garis-garis energi itu terlihat seperti cacing-cacing raksasa yang menyusup masuk ke dalam tulang-belulangnya, pemandangan yang bisa dibilang mengerikan.
"Benar-benar Qi Desolation yang mengerikan."
Lin Dong menghirup udara dingin dengan kasar. Hatinya sangat terguncang. Qi Desolation yang terkandung dalam benang-benang energi emas keunguan itu sudah mencapai level yang sangat mengerikan.
Benda itu terlalu bernutrisi. Bahkan energi itu mencapai level di mana Lin Dong tidak mampu menahannya meskipun fisiknya sangat kuat!
Lin Dong mendadak membuka matanya yang terpejam erat. Sesaat kemudian, dia bergegas menunduk, mendapati kalau terdapat banyak cahaya-cahaya emas keunguan yang menggeliat di balik kulitnya. Sementara itu, badannya juga perlahan-lahan membesar…
Lin Dong tak hanya gembira karena kekuatan besar itu, tapi ekspresinya juga ikut berubah. Qi Desolation di dalam kulit emas keunguan terlalu mengerikan. Jika energi itu bergabung dengan badannya, kemungkinan Lin Dong bakal meledak menjadi kabut darah.
"Energi itu tidak boleh bergabung dengan badanku…" Lin Dong menggertakkan giginya. Kendali pikiran melintas di dalam kepalanya ketika dia mengaktifkan Green Heaven Materialised Dragon Skill. Sesaat kemudian, dia menggunakan Qi emas keunguan untuk membentuk tato naga hijau bercahaya.
"Chi! Chi!"
Cahaya hijau berpendar di badan Lin Dong. Baru kemudian, energi emas keunguan yang berkecamuk itu berangsur-angsur berhenti. Sesaat kemudian, energi itu mulai berpendar di luar badan Lin Dong, lalu menjadi tato-tato naga hijau bercahaya dan mengecil.
Dua belas … lima belas … delapan belas … dua puluh tiga…
Tato-tato naga hijau bermunculan secara bergantian. Ketika bagian energi terakhir lenyap, sudah ada 23 tato naga hijau bercahaya di badannya. Jumlah itu bahkan dua kali lipat dibandingkan sebelumnya!
Sudut bibir Lin Dong berkedut usai menyaksikan kejadian tersebut. Dia benar-benar tidak bisa membayangkan kalau Qi Desolation di kulit emas keunguan seibu jari itu rupanya bisa membuatnya membentuk 13 tato naga hijau bercahaya.
Hasil itu bahkan lebih menakjubkan dibandingkan apa yang dilakukannya dengan bersusah payah menempa diri selama sebulan terakhir!
Namun, terdapat perbedaan antara 13 tato naga hijau bercahaya yang muncul, serta 10 tato naga melalui penempaan diri Lin Dong yang sengit. Jika 10 tato naga hijau bercahaya yang dibuat Lin Dong melalui penempaan diri itu lenyap, maka dia bisa membuat lebih banyak. Namun, jika dia hendak menggunakan 13 tato naga hijau bercahaya sisanya, tato-tato itu tak akan kembali, kecuali dia mendapatkan kulit emas keunguan lagi untuk dimurnikan dan dihisap…
…
Perbedaan itu adalah contoh produk konsumsi dan produk yang bisa dipakai terus-menerus.
Alasan utama mengapa perbedaan itu muncul adalah karena adanya batas maksimal yang dicapai oleh fisik Lin Dong. Sepuluh tato naga hijau bercahaya sudah merupakan batas maksimalnya. Kalau ingin meningkatkan batasan itu, maka dia harus memperkuat diri…
Meskipun demikian, Lin Dong sangat terkejut. Tiga belas buah tato naga hijau tambahan itu bakal menjadi salah satu kartu asnya. Dia percaya kalau sampai mengerahkan 23 tato naga hijau bercahaya di waktu bersamaan, maka kekuatannya bakal cukup untuk langsung membunuh praktisi ahli level Profound Life Tingkat Menengah. Bahkan para praktisi ahli level Profound Life Tingkat Atas tidak akan berani menghadapinya secara langsung…
"Sepertinya aku sudah mendapatkan kartu as yang berbeda…"
Bibir Lin Dong terbuka dan menyunggingkan senyuman. Tak lama kemudian, dia mengambil pakaian dari tas Qiankun, dan mengenakannya. Dia lalu mengepalkan dan melemaskan tangannya. Matanya menatap ke arah lapisan cahaya yang menuju lantai delapan dengan sikap aneh.
"Sebenarnya apa yang disembunyikan di lantai delapan? Kulit emas keunguan itu apa … Tak kusangka benda itu akan mengandung Qi Desolation yang mengerikan…" Mata Lin Dong terlihat berapi-api saat menatap ke arah lapisan cahaya dan bergumam sendiri.
"Benda itu adalah Chaos Skin milik Chaos Master…"
Sebuah suara serak mendadak terdengar di belakang Lin Dong ketika pemuda itu selesai berbicara.
"Swuush!"
Badan Lin Dong segera membeku dan dia berbalik dengan gesit. Matanya agak terbelalak, dan dia melihat sosok bercahaya perlahan-lahan keluar dari Stone Talisman misterius.